Berdasarkan data wholesales Gaikindo di bulan September 2021, Toyota Fortuner menjadi SUV ladder frame terlaris di Indonesia.
OTOSIA.COM - Kendaraan jenis SUV punya peminat yang cukup besar di Indonesia. SUV sendiri dibagi ke dalam beberapa kelas. Mulai dari SUV kompak, SUV menengah, SUV besar, hingga SUV ladder frame.
Segmen SUV yang terakhir dibedakan melalui konfigurasi sasisnya, tidak monocoque atau terpisah dengan bodi.
Saat ini tercatat ada tiga mobil yang dikategorikan sebagai SUV ladder frame, yakni Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero Sport dan Isuzu MU-X. Ketiga mobil ini mengusung jantung pacu berbahan bakar diesel, namun hanya Fortuner yang tersedia dengan pilihan mesin bensin.
1 dari 4 Halaman
Berdasarkan data whole sales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) bulan September 2021, segmen SUV ladder frame secara total terjual sebanyak 3.770 unit.
Dari ketiga mobil tersebut, paling laris adalah Toyota Fortuner dengan total penjualan 2.556 unit. Toyota menawarkan 17 pilihan Fortuner, termasuk pilihan mesin bensin. Namun varian yang paling diminati adalah Fortuner VRZ GR Sport DSL 4x2, yang terjual sebanyak 2.292 unit.
2 dari 4 Halaman
Keseluruhan penjualan Toyota Fortuner berasal dari varian diesel. Tipe bensin tidak tercatat adanya penjualan di bulan September 2021.
Posisi kedua ditempati oleh Mitsubishi Pajero Sport. Mitsubishi mencatat angka penjualan 1.214 unit di bulan September 2021. Dari 8 tipe yang ditawarkan, varian Pajero Sport Dakar 4x2 paling laris dengan total penjualan mencapai 930 unit.
3 dari 4 Halaman
Ada beberapa varian Mitsubishi Pajero Sport yang mengalami penurunan penjualan. Sebagai contoh Pajero Sport 4x4 Ultimate laku 245 unit di bulan Agustus, namun turun menjadi 81 unit di bulan September 2021.
Posisi terakhir diduduki oleh Isuzu MU-X. SUV ladder frame yang minim perubahan sejak tahun 2015 ini tidak tercatat adanya penjualan di bulan September 2021.
4 dari 4 Halaman
Berikut adalah daftar penjualan whole sales SUV ladder frame berdasarkan data Gaikindo bulan September 2021:
SUV ladder frame |
Whole sales |
Toyota Fortuner |
2.556 unit |
Mitsubishi Pajero Sport |
1.214 unit |
Isuzu MU-X |
0 unit |
Total |
3.770 unit |