Ahmad Sahroni memiliki deretan kendaraan mewah di rumahnya. Dia juga kerap membagikan potret mobil dan motor mewah itu ke akun media sosialnya.
OTOSIA.COM - Ahmad Sahroni bukan sekadar pengusaha biasa. Anggota DPR RI yang dijuluki Crazy Rich Tanjung Priok itu juga dikenal sebagai sosok yang humble.
Selain itu, Sahroni juga memiliki selera otomotif luar biasa. Koleksi mobil dan motor mewahnya pun berderet di garasi miliknya.
Dia sering membagikan potret kendaraan miliknya melalui akun media sosial. Baru-baru ini, dia membagikan video deretan moge miliknya yang sedang dicuci.
1 dari 3 Halaman
"breemm bremm....." tulis Ahmad Sahroni pada keterangan video yang dia bagikan melalui akun Instagram @ahmadsahroni88
Video yang dia bagikan pada 11 Maret 2021 lalu itu pun mencuri perhatian netizen. Banyak yang memberikan komentar bernada candaan, seperti ingin meminjam hingga menyarankan agar moge-moge itu disewakan saja.
2 dari 3 Halaman
"Pinjem 1 pak buat halan halan."
"2 unit motor bisa bangun rumah."
"Disewakan sj kumendan."
"Duh bingung pilih yang mana ya bang."
"Pinjem satu bang."
3 dari 3 Halaman
Sumber: Merdeka.com