Salah satu garda terdepan dalam penanganan COVID-19 adalah sopir ambulans. Sayangnya seorang sopir ambulans di Malaysia tewas diduga karena kelelahan usai mengantar pasirn COVID-19.
OTOSIA.COM - Seorang sopir ambulans yang bertugas mengangkut pasien COVID-19 tewas. Sopir tersebut pingsan dan diduga kelelahan.
Dilansir dari World of Buzz, sopir ambulans di Ipoh, Perak, Malaysia tersebut mengalami pingsan sebelum akhirnya tewas. Dia pingsan setelah membawa pasien COVID-19 ke rumah sakit.
Menurut Bernama, sopir ambulans itu menderita penyakit asma. Ketika insiden itu terjadi, dia diyakini kelelahan hingga pingsan.
1 dari 2 Halaman
Direktur Jenderal Kesehatan, Tan Sri Dr Noor Hisham Abdullah, mengatakan bahwa sopir ambulans itu dinyatakan negatif COVID-19. Sebelumnya dia juga menjalani beberapa pemeriksaan COVID-19 sebelum kejadian dan hasilnya negatif semua.
"Sopir ambulans telah menerima perawatan utnuk penyakit lain. Kementerian Kesehatan masih menyelidiki penyebab pasti kematiannya. Faktanya adalah dia menderita beberapa penyakit lain," jelasnya.
Foto-foto sopir ambulans tersebut juga viral di media sosial. Netizen bersimpati dan mengapresiasi pengorbanan sopir ambulans sebagai salah satu garda terdepan penanganan COVID-19.
2 dari 2 Halaman
#Ipoh Seorang pemandu ambulans di Ipoh tumbang selepas menghantar pesakit Covid-19. Punca kematian dikatakan akibat terlalu letih ????
? VIRAL PERAK (@viralperak) November 24, 2020
Takziah kepada seisi keluarga. Semoga roh Allahyarham dicucuri rahmat syurga indah untukmu.
(Cont) pic.twitter.com/BMO7oJjJpk