OTOSIA.COM - Beberapa keadaan mengharuskan seorang ibu untuk mengajak buah hatinya yang masih balita ketika berkendara. Kondisi tersebut terkadang merepotkan, sehingga baby car seat menjadi pilihan.
Namun, pemilihan aksesori tersebut harus diperhatikan. Dilansir dari Parents.com, berikut 4 hal yang disarankan sebelum memilih kursi mobil untuk balita :
Sebelum membeli baby car seat, disarankan untuk membaca manual book mobil terlebih dahulu. Hal ini unutk mengetahui tipe dan posisi peletakkan aksesori tersebut.
Di pasaran, baby car seat ditawarkan dalam berbagai ukuran. Pastikan, kursi yang dibeli sesuai dengan usia, berat, dan tinggi badan bayi.
Keamanan tentunya juga harus diperhatikan. Pilihlah baby car seat yang dilengkapi dengan adjustable harness atau seat belt.
Selain aman dan nyaman, pastikan baby car seat yang dipilih mudah untuk dirawat dan dibersihkan. Pasalnya, balita terbilang lebih rentan daripada orang dewasa.
(kpl/crn)