Otosia.com Skuter matik berbodi gambot di Indonesia masih didominasi oleh Yamaha dan Honda. Ada Yamaha Nmax dan Honda PCX.
Baca Juga
Belum lama ini juga beredar foto sepeda motor berbodi mirip Yamaha NMax di media sosial. Sepeda motor itu masih terbungkus plastik di bagian joknya.
Apakah itu NMax terbaru? Eits, bukan. Itu hanya bodinya saja yang mirip. Pasalnya, tampak jelas nama skutik gambot itu Easyride.
Video Terpopuler yang Kamu Cari
powered by
Next
Gambar Easyride itu diunggah oleh pabrikan sepeda motor asal Filipina, Motorstar Silang Cavita Official. Dari beberapa foto yang diunggah tampak skutik itu benar-benar seperti kloningan NMax.
Tampak ada dua warna, merah dan abu-abu gelap. Foto yang diunggah tersebut diketahui merupakan tipe Easyride 155.
Next
Dari unggahan tersebut juga diketahui bahwa Easyride 155 merupakan produk baru mereka yang akan segera diluncurkan. "MOTORSTAR akan mendatangkan unit terbaru... Easyride 155 akan datang... kita tunggu saya guys," begitu tertulis keterangannya.