Sukses

Lebih Dekat dengan Royal Enfield Classic, Motor Bernuansa Perang

Otosia.com Royal Enfield menjadi salah satu pabrikan yang konsisten dengan bahasa desain klasik. Pabrikan asal yang kini bermarkas di India itu tetap menghadirkan motor yang mengingatkan pada masa Perang Dunia II.

Salah satu produk andalannya ialah Royal Enfield Classic 500. Hero color atau warna andalan dari motor ini adalah Battle Green. Nama variannya saja sudah kental dengan masa adu senjata di era 1940-an.

Video Populer yang Kamu Cari
 (kpl/crn)

Next

Pihak Royal Enfield pun mengklaim bahwa motor ini dipersembahkan bagi prajurit yang sempat bertugas di masa Perang Dunia II. Bahkan, desain dan konfigurasi mesinnya pun dibuat sama persis.

Jadi, bisa dibilang Royal Enfield Classic 500 tak hanya menawarkan pengalaman berkendara yang menyenangkan, tapi juga sejarah. Varian warna lainnya, Desert Storm juga terinspirasi dari motor Royal Enfield ketika era Perang Teluk pada tahun 1990.

Next

Secara spesifik, Royal Enfield Classic 500 mengusung mesin 1-silinder 499 cc berpendingin udara. Konfigurasi tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 27,2 hp dan torsi 41,3 Nm.

Di Indonesia, saat ini Royal Enfield Classic 500 tersedia dalam 7 varian warna dan andalannya adalah Classic Battle Green serta Desert Storm. Sedangkan harga motor gede (moge) bernuansa klasik ini mencapai Rp117,4 juta (OTR Jakarta).

Loading