Otosia.com KTM menjual motor balap MotoGP bekas dipakai oleh Pol Espargaro. KTM RC16 itu adalah versi asli dari motor yang biasa dipakai balapan Espargaro.
Dilansir dari Speedweek, KTM RC16 2019 itu dijual dengan harga EUR 288.000 atau Rp 4,9 miliaran (Kurs EUR 1 = Rp 17.316). Pembeli motor bersejarah itu juga bisa mendapatkan satu paket eksklusif yang menarik dari KTM.
Jadi pembeli bisa mendapatkan baju balap lengkap dan helm bertanda tangan dari Pol Espargaro, serta akses VIP MotoGP. Disebutkan bahwa, pemilik motor itu bisa bertemu dengan pembalap tim pabrikan KTM Red Bull musm 2021, Brad Binder dan Miguel Oliveira.
Video Terpopuler yang Wajib Kamu Tonton
powered by
Next
Punya Nilai Historis
Sebagai informasi, KTM RC16 2019 itu pernah dipakai Pol Espargaro start balapan di deretan depan saat di Misano. Kala itu Pol juga berhasil masuk ke 10 besar kelas utama sebanyak delapan kali.
Motor itu juga membantu Pol berhasil mendapatkan poin 100 dalam World Championship MotoGP. Itu adalah sejarah KTM karena berhasil mengumpulkan poin tersebut untuk pertama kalinya.
KTM RC16 2019 menggunakan mesin V4 1000cc 4-silinder gearbox 6-percepatan. Tenanganya lebih dari 280 hp dengan berat 157 kilogram. KTM RC16 2019 memiliki kecepatan tertinggi 340 kpj.
Next
Pindah ke Repsol Honda
Sementara itu, Pol Espargaro sendiri akan bergabung dengan Repsol Honda Team pada MotoGP 2021 nanti. Dia menggantikan posisi Alex Marquez, yang akan balapan dengan tim LCR Honda pada musim depan.
"Honda Racing Corporation dengan senang hati mengumumkan pendatanganan Pol Espargaro. Mantan Juara Dunia Moto2 akan bergabung dengan Tim Repsol Honda dengan kontrak dua tahun. Dia akan begabung dengan Juara Dunia delapan kali Marc Marquez menggunakan Honda RC213V. Espargaro adalah salah satu pembalap paling berpengalaman di grid, setelah membalap di grid Kejuaraan Dunia sejak 2006 dan dengan 104 Grand Prix," begitu isi pernyataan dari HRC melalui siaran pers, dilansir dari MotoGP.com.