Otosia.com Berbagai pabrikan otomotif harus beradaptasi dengan cepat di masa pandemi COVID-19. Sebelumnya, telah banyak merek yang merilis produk barunya secara virtual dan menjualnya secara online, sebut saja Toyota, MG Motor, hingga BMW Indonesia.
Bahkan, tak sedikit yang melakukan jemput bola atau mendatangi konsumen, termasuk BMW Indonesia. Pabrikan asal Jerman itu menggandeng Chief Barbershop dan mengenalkan inovasi layanan "GroominX Concierge Project".
Melalui program ini, calon konsumen bisa melakukan test-drive produk BMW Indonesia di rumah. Mereka bahkan menyediakan jasa potong rambut dan tentunya tetap menerapkan prosedur kesehatan.
“BMW Indonesia bekerja sama dengan Chief Barbershop hadirkan program unik GroominX Concierge Project yang akan diadakan selama bulan Agustus 2020," kata Jodie O’tania, Director of Communications BMW Group Indonesia dalam keterangan resminya, Jumat (7/8).
(kpl/crn)Next
Tak sekadar potong rambut, ada 6 pilihan gaya yang masing-masing mewakili line-up SUV BMW, mulai BMW X1 hingga X6. Keenamnya tentu memiliki identitas yang berbeda, mulai sporty hingga rapi maskulin.
Program GroominX Concierge Project ini tak terlepas dari perjalanan Oky Andries, Marketing Director Chief Company. Bersama BMW Indonesia di tahun 2018, ia menempuh 4.000 km untuk menelusuri akar budaya potong rambut dan barbershop di Indonesia.
"Untuk itu, sangat senang rasanya tahun ini kami dapat kembali bekerja sama dengan BMW Indonesia untuk menghadirkan program grooming di rumah pelanggan setia dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan melalui GroominX Concierge Project," tutur Oky.
Agar bisa menikmati program ini, calon konsumen cukup melakukan registrasi secara online melalui situs resmi BMW Indonesia. Setelah terdaftar, tim GroominX Concierge Project akan datang ke rumah sesuai waktu yang disepakati dan pelang bisa menjajal BMW X6 secara langsung.