Sukses

Ramai RUU Ciptaker, Merek Bahan Bakar Ini Tetap Perhatikan Kesejahteraan Karyawan

Otosia.com Indonesia tengah ramai membahas UU Cipta Kerja (Ciptaker) yang baru saja disahkan oleh DPR RI. Regulasi ini diklaim bisa menyejahterakan masyarakat, tapi tak sedikit juga yang menganggapnya justru merugikan karyawan.

Meski demikian, Shell sebagai salah merek bahan bakar di Indonesia sudah memperhatikan kesejahteraan karyawannya, bahkan sebelum adanya UU Cipta Kerja. Bahkan, pada keterangan resminya, Shell Indonesia baru saja meraih penghargaan HR Asia Award 2020.

Penghargaan ini adalah satu-satunya anugerah dalam bidang SDM yang diberikan sepenuhnya atas dasar penilaian karyawan melalui metode survei Total Engagement Assessment Model (TEAM).

 (kpl/crn)

Next

"Pencapaian yang membanggakan ini selaras dengan aspirasi Shell Indonesia untuk selalu menjadi tempat kerja yang menghargai keragaman dan inklusi, mendorong kolaborasi antar divisi dan lini bisnis, dan menjadikan tempat bekerja yang memberikan dukungan kepada semua karyawan untuk mengembangkan diri hingga mampu mencapai potensi maksimal," terang Dian Andyasuri, President Director and Country Chair Shell Indonesia.

Penghargaan ini diberikan kepada Shell Indonesia berdasarkan penilaian terhadap 3 aspek utama. Pertama ialah Core, yakni karyawan dilibatkan secara aktif dalam pengambilan keputusan dan fasilitas-fasilitas penunjang yang diberikan oleh perusahaan.

Next

Yang kedua ialah Self, menilai aspek pikiran dan perasaan karyawan selama bekerja di kantor. Dan aspek ketiga dalah Group, yakni persepsi karyawan tentang kultur bekerja di perusahaan secara menyeluruh.

"Faktor utama yang membuat Shell Indonesia unggul dalam penilaian di HR Asia Award ini adalah fokus kami dalam memperhatikan kesejahteraan karyawan. Shell Indonesia telah melakukan beberapa inisiatif untuk menjaga dan meningkatkan kesejahteraan karyawan, terutama pada masa pandemi yang penuh tantangan ini," ujar Harry Permadi, VP Human Resources Shell Indonesia.

Selama pandemi COVID-19, Shell Indonesia menyediakan layanan medis online dan tunjangan ergonomis untuk menunjang karyawan bekerja dari rumah. Tak lupa, ada beragam sesi virtual untuk meningkatkan motivasi dan menjaga kesehatan mental orang-orang di dalamnya.

Loading