Sukses

Apa Saja Mobil Honda yang Dapat Relaksasi Pajak?

Otosia.com Berbagai pabrikan menyambut positif kebijakan relaksasi pajak atau Pajak Penjualan atas Barang Mewah (PPnBM) 0 persen yang diberlakukan mulai Maret 2021 mendatang, termasuk PT Honda Prospect Motor (HPM), agen pemegang merek (APM) mobil Honda di Indonesia.

"Kami sangat mengapresiasi dan berterima kasih ke pemerintah. Pajak 0 persen ini dibuat untuk mendorong pertumbuan industri ya, dan mempercepat pemulihan ekonomi, khususnya di industri otomotif," terang Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM.

Video Terpopuler yang Kamu Cari
 (kpl/crn)

Next

Honda Brio RS

"Pemberian relaksasi pajak untuk mobil di bawah 1.500 cc itu menurut kami sudah merupakan hal yang tepat sekali. Karena segmen tersebut merupakan segmen yang terbesar untuk saat ini. Dan konsumen mobil 1.500 cc ke bawah cukup besar dan di antaranya merupakan first-time buyer," tambahnya usai peluncuran 3 mobil baru Honda pada Kamis kemarin (18/2).

Hanya saja, sampai ia mengeluarkan pernyataan tersebut, PT HPM belum memutuskan model yang akan mendapat relaksasi pajak. Pasalnya, mereka masih menunggu peraturan resmi dari pihak pemerintah.

Next

Honda BR-V

"Terus terang sampai saat ini peraturannya belum dirilis ya. Jadi belum ada informasi dari kementrian terkait juga belum ada. Misal kandungan lokal, kandungan lokal seperti apa? Bisa local purchase atau TKDN. Itu belum ada peraturan rincinya masih dibahas oleh Gaikindo dan kementerian terkait," jelas Billy.

"Jadi, kalau ditanya model apa yang akan dapat relaksasi pajak, kami pun belum bisa menjawab. Kami masih menunggu cara penghitungannya seperti apa dan bagaimana," pungkasnya.

Next

Honda HR-V

Tapi, Billy sempat menyebut bahwa PT HPM memiliki cukup banyak produk dengan mesin di bawah 1.500 cc. Saat ini, ada 6 mobil non-LCGC yang memenuhi syarat tersebut dan dirakit secara lokal di Indonesia, yakni Honda Brio RS, Honda Mobilio, dan Honda Jazz. Sedangkan di kelas SUV ada Honda BR-V, Honda HR-V, dan Honda CR-V.

Jika memang relaksasi ini tak terbatas segmen, kemungkinan keenam mobil tersebut akan mendapat relaksasi pajak. Penurunan masing-masing model bervariasi tergantung pada segmennya. Menarik untuk ditunggu.

Loading