Otosia.com Skill mengemudi dan kondisi mobil adalah satu kesatuan yang tak terpisahkan. Hal itu berhubungan dengan keselamatan dalam berkendara.
Maka itu pengendara mobil wajib mengetahui kondisi mobil, di samping memiliki kemampuan berkendara yang baik dan benar. Selain itu, penggunaan aksesori mobil perlu diperhatikan.
Beberapa aksesori mobil memang tak bermasalah jika dipakai. Tapi ada juga yang justru tak baik bahkan terbilang membahayakan.
Dilansir dari Auto2000, ada beberapa jenis aksesori yang pengguaannya bisa membahayakan pengemudi dan orang lain. Ada juga aksesori yang dilarang oleh kepolisian. Berikut daftarnya:
Selain itu, warna yang aneh tentu sangat mengganggu penglihatan pengemudi dari arah berlawanan. Jika demikian tentu akan meningkatkan risiko kecelakaan.
(kpl/tys)Next
1. Dasbor Bulu
Pemilik dan pengguna mobil memang memiliki selera yang bermacam-macam. Tak sedikit yang mengekspresikan seleranya pada kabin mobil. Salah satunya adalah cover dasbor dengan bulu-bulu.
Sebenarnya, tidak ada yang melarang penggunaannya. Namun, jika kehadiran aksesori tersebut bisa merefleksikan warnanya yang sangat cerah ke kaca depan. Tentu, hal itu bisa membahayakan pengemudi.
Next
2. Lampu Rotator atau Strobo
Penggunaan lampu rotator alias strobo bahkan sudah resmi dilarang untuk mobil pribadi. Polisi bahkan tak segan untuk menilang pengguna strobo.
Next
3. Hiasan Gantung Spion Tengah
Hiasan gantung yang biasa diletakkan pada spion tengah tampak sepele. Tapi jika ukuran hiasan gantung tersebut terlalu besar, justru akan membahayakan.
Jika tetap ingin memasang hiasan gantung, maka perhatikan ukuran. Jangan sampai menutupi atau menggangu pandangan ke depan maupun ke belakang. Jangan sampai pula, hiasan gantung tersebut mengganggu konsentrasi mengemudi karena bergerak-gerak.
Next
4. Lampu Depan Warna-Warni
Di pasaran, aksesori mobil berupa lampu warna-warni seperti kuning, biru dan lainnya yang tidak standar sering dijumpai. Hindari penggunaan aksesori ini lantaran cahaya yang menyilaukan.
Next
5. Pemutar Setir Satu Tangan
Kenop pemutar setir menjadi aksesori yang kerap disebut-sebut bisa meringankan pengemudi dalam mengendalikan mobilnya. Padahal, aksesori seamcam ini cukup membahayakan. Tangan pengemudi dianjurkan harus selallu dalam posisi jam 9 dan 3 pada lingkar kemudi.