Otosia.com Siluet Perodua Myvi terbaru belakangan ini beredar di dunia maya. Bocoran tersebut pertama kali diunggah oleh akun Facebook RiderAth, Senin (28/6/2021). Nama lain Perodua Myvi di Indonesia adalah Daihatsu Sirion. Terakhir kali Myvi facelift dirilis tahun 2020 lalu.
Bocoran gambar tersebut kemudian kembali diposting RiderAth di saluran YouTube mereka. Lewat video unggahnnya itu, Rabu (30/6/2021), RiderAth memberikan informasi detail perubahan yang terjadi pada Myvi baru.
Video Terpopuler yang Wajib Kamu Tonton
powered by
Next
Upgrade yang disebutkan meliputi fascia dan desain bumper depan. Bentuk housing lampu kabut kini menjadi lebih ramping dan tinggi. Perbedaan lain ada di antara grille dan bumper depan. Terdapat aksen hitam yang terlihat menyatu dengan lampu depan sampai bumper.
Sisi belakang juga terlihat lebih segar. Dua lubang hitam pada bumper belakang kini menjadi ramping, sama seperti tempat fog lamp. Perbedaan terakhir adalah tempat pelat nomor yang kini punya tarikan garis sampai ke bumper.
Next
Sementara dari sektor interior, seperti dilansir WapCar, Myvi menawarkan transimisi Dual-mode CVT (D-CVT), sama seperti yang dibenamkan pada Perodua Ativa atau di Indonesia diberi nama Daihatsu Rocky. Namun tidak disebutkan adanya pilihan transmisi manual.
Next
Kabarnya Myvi akan memiliki fitur Advanced Safety System (ASA) 3.0, termasuk Lane Departure Warning (LDW), Blind Spot Monitoring (BSM), dan Lane Keep Assist (LKA).
Lalu kapan Sirion di Indonesia mendapat penyegaran serupa seperti kembaranya di Malaysia?