Otosia.com Ruang mesin kendaraan sering menjadi sarang binatang. Mulai dari tikus, ular, hingga terkadang tupai. Suhu yang cenderung hangat menjadi salah satu daya tarik bagi para binatang untuk bersarang.
Namun belum lama ini beredar video yang menunjukkan ruang di balakang rumah lampu sepeda motor juga bisa menjadi sarang tikus. Bahkan tempat itu menjadi tempat melahirkan tikus.
Video tersebut dibagikan oleh akun TikTok @nurhad7 pada 26 Juli 2021 lalu. Pada video tersebut terlihat empat ekor bayi tikus yang masih merah.
Video Terpopuler saat Ini
powered by
Next
Beberapa orang akan geli melihatnya. Terdengar suara seorang laki-laki yang menghitung, rupanya ada 4 ekor bayi tikus.
"Anaknya satu, dua, tiga, empat. Wah motorku dipakai untuk melahirkan," begitu kira-kira suara laki-laki yang terdengar dari video menggunakan bahasa jawa.
Next
Video yang sudah disukali ribuan kali itu pun mengundang komentar kocak netizen. "bapak ne kon tanggung jawab nggawekno papan panggonan. ben ra manggon nang motormu neh," komentar _mput26 yang artinya bapaknya diminta tanggung jawab membuatkan tempat tinggal agar tidak menempati motormu lagi.
"kemaren punya saya juga gitu kabel" putus pas di bongkar banyak sampahnya," komentar Amroel official
"tikus e elit manak e nang motor nmax," komentar vevemosy yang artinya tikusnya elit melahirkan di NMax.
"motor nmax emang tikus suka tinggal di situ motor ku juga malah ada 3 besar2," komentar nawahaqi
"RUMAH SAKIT rawan corona ngap," komentar Hazby Ajah
Next
Next
Sering Terjadi
Kendaraan yang menjadi sarang tikus memang bukan hal baru. Bahkan terbilang sering, baik untuk mobil maupun motor.
Maka itu, Otolovers perlu menjaga kebersihan dan ruting memeriksa motor agar peristiwa seperti pada video tersebut tak menimpa Otolovers. Selain itu, ada beberapa cara lain agar kendaraan bebas dari sarang tikus.
Driangkum dari Rumah.com dan berbagai sumber, berikut cara agar kendaraan tak menjadi sarang binatang:
Next
Menjaga Kebersihan Ruang Mesin
Cara paling penting adalah menjaga kebersihan ruang mesin. Wajib hukumnya membersihkan ruang mesin secara berkala.
Pastikan ruang mesin selalu bersih dan terhindar dari sisa-sisa makanan atua kotoran. Jika tidak, tikus akan dengan senang hati memanfaatkan kondisi itu.
Pakai Lampu LED
Tikus dikenal sebagai binatang yang tidak menyukai tempat bercahaya. Tikus cenderung menyukai tempat yang gelap dan kotor. Otolovers bisa memanfaatkan kelemahan tikus tersebut.
Gunakan lampu LED berdaya rendah di dalam kap mobil Otolovers ketika malam hari. Hal tersebut dapat dilakukan sebagai upaya untuk mengusir tikus dari mesin mobil kamu.
Next
Pelihara Jangkrik
Suara jangkrik dikenal dapat mengusir tikus. Hal ini karena tikus tidak menyukai suara yang dikeluarkan oleh jangkrik. Oleh sebab itu, Otolovers dapat memanfaatkan hewan ini agar tikus tidak mengganggu mobil Otolovers.
Otolovers dapat memelihara jangkrik dan meletakkannya di garasi atau lokasi tempat Otolovers memarkir mobil. Dengan begitu, tikus tidak akan lagi berani mendekati mobil Otolovers.
Buah Mengkudu
Otolovers juga dapat menggunakan bahan alami untuk mengusir tikus. Salah satu bahan yang dapat mengusir tikus yaitu mengkudu.
Caranya, dengan mengiris kotak-kotak buah mengkudu, lalu taruh di atas mangkuk. Letakkan mangkuk tersebut di kolong mobil, atau lokasi yang sering dilewati tikus. Tikus tidak akan mendekat karena aroma mengkudu tersebut tidak disukainya.
Next
Tutup Akses Masuk
Salah satu cara untuk mencegah tikus masuk ke dalam mesin mobil yaitu dengan menutup akses masuk. Apabila mobil Otolovers berada di garasi tertutup, maka pastikan untuk menutup pintu garasi di malam hari.
Sedangkan jika garasi mobil Otolovers berada di luar, maka pastikan untuk meletakkan kapur baru di dekat ban atau menyemprot pestisida. Hal ini dilakukan agar tikus tidak mendekat. Tikus biasanya akan masuk ke dalam ruang mesin mobil dengan merayap melalui ban mobil.
Aroma Tak Sedap
Untuk mencegah tikus mengganggu mesin mobil, Otolovers dapat memberi aroma tidak sedap di sekitar mesin. Beberapa aroma yang tidak disukai tikus seperti rambut kucing, peppermint, rambut anjing dan lainnya.
Otolovers dapat meletakkan aroma tersebut di sekitar mesin mobil agar tikus tak mau mendekat. Selain itu, Otolovers juga dapat menembarkan kapur barus di dalam kap mesin mobil.
Next
Pasang Perangkap Tikus
Cara selanjutnya yaitu menyiapkan perangkap tikus. Otolovers dapat meletakkan perangkap tikus di bawah mesin mobil. Perangkap tikus yang dapat Otolovers gunakan seperti lem tikus atau penjepit tikus.
Ketika meletakkan perangkap makanan, jangan lupa untuk menaruh sedikit makanan untuk menarik perhatian tikus. Menaruh racun tikus sangat tidak dianjurkan. Hal ini karena apabila tikus mati, Otolovers tidak akan tahu di mana tikus tersebut mati dan membusuk.
Next
Rutin Panaskan Mobil
Sebagai pemilik mobil, Otolovers harus selalu memerhatikan kondisi mobil. Jangan lupa untuk memanaskan mesinnya setiap hari. Selain agar mesin tetap terjaga, hal ini dilakukan untuk menghindari tikus bersarang di mesin mobil.
Otolovers cukup memanaskan mobil 3 sampai 5 menit saja. Rutin memanasi mobil akan membuat tikus malas untuk naik ke kap mobil. Sehingga mobil Otolovers akan aman dari gangguan tikus.