Otosia.com Raffi Ahmad dikenal sebagai artis yang doyan otomotif. Tampaknya hobinya ini mulai ditularkan ke anaknya, Rafathar. Terbaru Raffi mengajak Rafathar untuk motoran bareng. Keduanya menaiki skuter Vespa.
Potret Raffi Ahmad dan Rafathar langsung mencuri perhatian publik. Ini potretnya.
Video Terpopuler yang Kamu Cari
powered by
Potret Rafathar Motoran
Dilansir akun @chevirgo, tampak Raffi Ahmad bersama Rafathar motoran naik vespa. Keduanya naik motor di malam hari.
Rafathar yang mengenakan jaket berada di depan. Kedunya begitu kompak.
"Kita motoran dulu malem-malem, asyik engga? Oke deh," kata Raffi kepada sang anak.
"Seru engga?" tanya Raffi lagi.
"Seru," jawab Rafathar.
Gemas
Potret Raffi Ahmad bersama Rafathar yang naik vespa menuai banyak komentar dari netizen. Mereka gemas melihat potret keduanya.
"Gumusssnya aa.pake helm," tulis @niks_udayani.
"Gemesnya," tulis @aprilliarhy.
"MasyaAllah AA Raffatar ngganteng banget kreenn," tulis @karlinwibowo.
Next
View this post on Instagram
Penulis: Dian Rosadi
Sumber: Merdeka.com