Otosia.com Pada awal April 2019 lalu beredar rumor bahwa Wuling Cortez akan dibekali dengan mesin baru. Dapur pacu tersebut berkapasitas 1.500 cc dilengkapi turbocharger dan diadopsi dari Wuling Almaz.
Rumornya, mobil MPV ini akan melakoni debutnya dalam gelaran IIMS 2019. Hanya saja, pihak PT Wuling Motors Indonesia masih menutup rapat segala informasi tentang Wuling Cortez Turbo.
Baca Juga
Menariknya, pemilik akun Facebook bernama Gatot Surono belum lama ini mengunggah foto Wuling Cortez Turbo. Bahkan, ia menyatakan bahwa mobil dengan mesin Wuling Almaz itu sudah bisa dipesan.
"Telah hadir Cortez Turbo, mesin sama dengan Wuling Almaz. 1.5cc CVT Turbo Matic, pemesanan Hub Gatot 08569018222 (WA)," tulisnya di bagian keterangan.
Sebelumnya, pabrikan asal China itu telah mendaftarkan keempat varian yang diduga sebagai Wuling Cortez Turbo di Samsat DKI Jakarta. NJKB (Nilai Jual Kendaraan Bermotor) mobil MPV ini juga tertera, mulai Rp156 juta sampai Rp205 juta.
Dengan NJKB tersebut, diprediksi harga Wuling Cortez Turbo di pasaran akan berkisar di angka Rp200 jutaan untuk varian termurahnya. Sedangkan tipe tertinggi kemungkinan dibanderol Rp270-280 jutaan.