Otosia.com Perhelatan Indonesia International Motor Show (IIMS) yang ditutup tanggal 5 Mei lalu menyisakan sejumlah catatan. Salah satunya adalah soal belanja iklan produsen otomotif yang mengalami penurunan.
Pada periode IIMS 2019, belanja iklan televisi sektor otomotif, baik mobil dan motor hanya mencapai Rp 49,14 miliar atau turun sebesar 37,30 persen dari belanja iklan pada periode IIMS 2018 yang mencapai Rp 78,70 miliar.
Seperti dilansir PT SIGI Kaca Pariwara, Pemilihan Umum (Pemilu 2019) menjadi faktor yang membuat pelaku industry otomotif berhati-hati dalam berbelanja iklan.
Menariknya, pada kategori brand dengan dana belanja iklan TV terbesar pada IIMS 2019 adalah All New Nissan Livina, yang mengeluarkan belanja tertinggi mencapai Rp 12,44 miliar. Meski tidak ikut IIMS 2019, peringkat kedua adalah Yamaha NMax155 senilai Rp 7,16 miliar dengan total 175 iklan. Sementara peringkat ketiga juga datang dari produk Yamaha lainnya, yakni Lexi dengan total belanja iklan Rp 5,76 miliar.
Artinya selama IIMS 2019, Nissan memimpin belanja iklan mobil dan Yamaha di sepeda motor. Pada IIMS 2019 sendiri belanja iklan industri otomotif dan sub-industri mobil mencapai Rp 26,38 miliar.
"Nissan Motor Indonesia paling banyak belanja iklan dengan Rp 12,44 miliar, kemudian Mitsubishi Motor Indonesia Rp 4,59 miliar. Dan di posisi ketiga ada SGMW Motor Indonesia sebesar Rp 3,76 miliar," kata Project Manager PT Sigi Kaca Pariwara, E. Marcel Darmanto.
Posisi keempat ditempati Suzuki Indomobil Motor yang berbelanja iklan total Rp 2,48 miliar dan di posisi kelima Isuzu Astra Motor Indonesia dengan total belanja iklan TV Rp 2,31 miliar.
Sementara itu di industri otomotif dan sub-industri sepeda motor mencapai Rp 22,96 miliar. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing paling banyak berbelanja iklan TV dengan total Rp 14,23 miliar, kemudian Astra Honda Motor dengan belanja iklan TV Rp 4,55 miliar, dan ketiga adalah Suzuki Indomobil Motor dengan total belanja iklan TV Rp 4,18 miliar.
Selanjutnya sub-industri pelumas (lubricant) mencapai Rp 9,92 miliar. Helm, baterai mobil (car battery) dan suku cadang (spare parts) adalah tiga sub-industri yang memiliki masing-masing total belanja iklan TV sebesar Rp 3,09 miliar, Rp 935 juta, dan Rp 223 juta.
Sedangkan jika dilihat dari jumlah (kuantitas) iklan otomotif selama periode IIMS 2019, terdapat1.574 iklan atau turun 41,66 persen dari total iklan pada IIMS 2018 yang tercatat sebanyak 2.698 iklan.
Untuk brand yang paling banyak beriklan di televisi pada periode acara IIMS 2019 adalah All New Nissan Livina dengan total 537 iklan. Yamaha Lexi merupakan yang tersering kedua muncul dengan 175 iklan. Selanjutnya, Yamaha Nmax dengan 126 iklan menempati peringkat ketiga.
"Penurunan belanja iklan televisi IIMS 2019 ini bisa dimaklumi juga apabila merujuk data Gaikindo kuartal pertama 2019, yang menunjukkan penjualan mobil secara wholesale turun 13,07% year on year (yoy) dari 292.031 unit menjadi 253.863 unit," pungkasnya.