Otosia.com Sejak awal 2019 lalu, beredar rumor bahwa all-new Toyota Corolla Altis akan dirilis di Indonesia. Namun, sampai sekarang, mobil sedan itu tak kunjung meluncur.
Meski demikian, all-new Toyota Corolla Altis dipastikan akan melakoni debutnya di Asia Tenggara pada pekan depan. Mengutip dari Headlightmag.com, hal itu disampaikan langsung oleh Toyota Thailand.
Baca Juga
Sebelumnya, peluncuran all-new Toyota Corolla Altis diprediksi akan berlangsung pada Agustus 2019 dan ternyata meleset. Sedan tersebut dijadwalkan mengaspal di Thailand pada 13 September 2019.
Pergeseran ini terjadi lantaran Toyota Thailand memprioritaskan peluncuran MPV pintu gesernya, Toyota Sienta facelift. Mobil tersebut dirilis telah pada pertengahan Agustus lalu.
Â
Â
Â
Â
Â
Â
Â
Â
Â
Video Terpopuler yang Wajib Kamu Tonton
powered by
Performa
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3691369/original/053804200_1639462764-1lia.jpg)
Seperti sempat dikabarkan sebelumnya, all-new Toyota Corolla Altis kabarnya akan hadir dalam 3 pilihan mesin.
Pertama, varian mesin 1.598 cc berkode 1ZR-FAE yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 132 hp dengan torsi 159 Nm. Dapur pacu tersebut menyalurkan performanya ke 2 roda depan atau FWD (Front-Wheel Drive).
Ditawarkan juga mesin berkode 2ZR-FE dengan kubikasi 1.798 cc. Dapur pacu ini menghasilkan tenaga 140 hp dan torsinya mencapai 173 Nm, serta menyalurkannya ke sepasang roda depan.
Yang menarik adalah varian hybrid. Tipe ini berkode 2ZR-FXE yang mengawinkan mesin konvensional 1.798 cc 98 hp/ 142 Nm dengan motor listrik 72 hp/ 163 Nm. Kombinasi ini telah diterapkan pada Toyota C-HR Hybrid.
Desain dan Harga
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3691370/original/081165800_1639462765-23hl.jpg)
Eksterior all-new Toyota Corolla Altis tampaknya tak akan berbeda dengan versi Eropa. Sedan ini tampak sporty dengan gril lebar, LED headlight, serta aksen silver di lampu kabutnya.
Begitu juga dengan interiornya. Mobil ini akan memiliki instrumen panel digital, ambience-light, dan head-unit display floating yang dapat ke smartphone penggunanya.
Di Thailand, all-new Toyota Corolla Altis kabarnya akan dijual dengan harga THB700 ribuan atau Rp318 jutaan untuk tipe 1.6 J 6MT dan THB860 ribuan, setara Rp390 jutaan di tipe 1.6 G CVT.
Pilihan 1.800 cc bensin hanya hadir dalam 1 varian, yakni 1.8 GR Sport CVT yang dibanderol THB900 ribuan, sekitar Rp417 jutaan. Sedangkan all-new Toyota Corolla Altis Hybrid tipe Entry THB940 ribuan atau Rp435 jutaan, Mid THB970 ribuan, setara Rp450 jutaan, dan High THB1 jutaan, sekitar Rp463 jutaan (Kurs THB1 = Rp463).