Otosia.com Setelah sempat 2 periode Mitsubishi Pajero Sport, gelar Big SUV ladder-frame terlaris di Indonesia kini beralih ke Toyota Fortuner pada Agustus 2019 kemarin.
Ini tak terlepas dari meningkatkan penjualan wholesales (dari pabrik ke dealer) mobil tersebut. Tercatat, angka distribusi Toyota Fortuner pada Agustus 2019 lalu mencapai 1.630 unit.
Baca Juga
Sebelumnya, berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan wholesales Toyota Fortuner di periode Juli 2019 hanya 1.267 unit.
Video Populer yang Kamu Cari
powered by
Tak Terkejar yang Lain
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3692911/original/053902000_1639465622-10bb.jpg)
Kondisi berbeda dialami oleh Mitsubishi Pajero Sport. Mobil SUV ladder-frame ini penjualannya justru menurun, dari 1.698 unit di periode Juli, menjadi hanya 1.346 unit pada Agustus 2019.
Sementara itu, Nissan Terra tetap tak mampu mengejar kedua rivalnya. Tercatat penjualan wholesales SUV berstatus CBU ini mencapai 175 unit pada Agustus 2019, turun 5 unit dari periode sebelumnya.
Di 2 posisi terbawah, masih tetap dihuni Isuzu MU-X yang penjualannya perlahan naik, dari 35 unit menjadi 50 unit. Sedangkan Chevrolet Trailblazer turun 4 unit menjadi 10 unit.