Otosia.com Pada 3 bulan pertama 2020 ini, sudah ada 2 SUV compact yang dirilis. Januari lalu, PT Kreta Indo Artha (KIA) meluncurkan KIA Seltos dan awal pekan kemarin (24/3), hadir pendatang baru MG Motor Indonesia dengan produk pertamanya, MG ZS.
Menariknya, kedua mobil tersebut dijual dengan banderol yang cenderung lebih terjangkau dibanding produk sekelasnya. KIA Seltos dibanderol mulai Rp295-355 juta, dan Rp255,8-289,8 juta untuk MG ZS (OTR Jakarta).
Lantas, siapakah yang lebih unggul antara keduanya?
Video Terpopuler yang Wajib Kamu Tonton
powered by
Next
Desain
Soal desain kami serahkan ke selera Otolovers. Yang jelas, keduanya terlahir sebagai SUV compact 5-seater dengan konsep yang modern dan futuristis. Baik KIA Seltos maupun MG ZS pun telah memiliki LED DRL dan roof-rail.
Hanya saja, MG ZS dibekali projector-headlight, sedangkan KIA Seltos menggunakan LED-headlight multirefelctor. Sektor belakang keduanya pun tampak menarik dengan taillight yang minimalis.
Next
Dimensi
Dimensi keduanya sebenarnya tak terlalu berbeda. MG ZS memiliki panjang 4.314 mm, lebar 1.809 mm, dan tinggi 1.624 mm. Sedangkan jarak antar sumbu rodanya 2.585 mm dengan ground clearance 165 mm.
Sedangkan panjang KIA Seltos mencapai 4.315 mm, dengan lebar 1.800 mm, dan tinggi 1.645 mm. Wheelbase mobil SUV ini 2.610 mm dan jarak terendahnya ke tanah sedikit lebih tinggi, 183 mm.
Next
Fitur
Mengenai fitur, bisa dibilang MG ZS sedikit lebih unggul. Pasalnya, pabrikan asal Inggris ini telah menyematkan panoramic-sunroof sehingga kabin tampak lebih lega. Namun, KIA Seltos memiliki 3 mode berkendara serta teknologi yang dapat mengatur daya cengkeram roda ke jalan.
Konsol tengah keduanya sama-sama dibekali head-unit display 8 inci yang dapat dihubungkan ke smartphone. Sayangnya, layar MG ZS hanya memiliki Apple CarPlay dan belum dilengkapi Android Auto seperti rivalnya, KIA Seltos.
Next
Mesin
Untuk urusan performa, KIA Seltos jelas lebih unggul. Mobil SUV compact asal Korea Selatan ini menggunakan mesin 4-silinder inline 1.400 cc turbocharger. Dapur pacu tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 140 ps dan torsi 242 Nm.
Sementara itu, MG ZS hanya mendapat asupan tenaga sebesar 114 ps dan torsi 150 Nm. Performa tersebut didapat dari mesin 4-silinder inline NA (naturally-aspirated) 1.500 cc.
Next
Simpulan
Sekarang pilihan kami kembalikan ke Otolovers. Secara harga, jelas kami menyarankan untuk memilih MG ZS dengan harga di bawah Rp300 juta. Selain itu, mobil ini juga memiliki beragam fitur.
Meski demikian, bukan berarti KIA Seltos tak menarik. SUV tersebut kental dengan nuansa modern dan memiliki fitur yang juga beragam. Selain itu, performanya lebih tinggi dibanding MG ZS.