Otosia.com Periode Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di DKI Jakarta berlaku hingga 4 Juni 2020. Artinya, hari ini, Rabu (3/6/2020), PSBB di Jakarta masih berlaku.
Tapi tampaknya melanggar aturan lalu lintas tak mengenal waktu. Viral di media sosial puluhan pemotor yang nekat menerobos jalur busway.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @agoez_bandz4, tampak puluhan pemotor itu menggunakan jalur busway untuk melawan arah. Sementara dari arah berlawanan ada bus TransJakarta yang melintas.
(kpl/tys)Next
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/3704429/original/086175200_1639487795-motor-transjakartaatu.jpg)
Puluhan pemotor itupun tampak kebingungan harus bagaimana. Beberapa yang berada di barisan depan tampak berusaha keluar dari jalur melalui separator jalan yang terbuka. Tapi sayangnya masih banyak motor yang merangsek ke depan.
Peristiwa itu diketahui terjadi di sekitar Halte Dispenda barat, Cengkareng, Jakarta Barat, pada Rabu (3/6/2020). "Tampak beberapa pemotor melawan arus masuk jalur Transjakarta dan berusaha keluar melalui pembatas jalan karena ada Bus Transjakarta di depan," begitu tertulis pada keterangan video.
Perilaku pengguna sepeda motor seperti ini bukan yang pertama terjadi. Beberapa waktu lalu hal serupa juga menjadi viral di media sosial. Bahkan pada video sebelumnya pemotor nekat meminta mundur busway.
Next