Sukses

Inilah Kegiatan dan Proyek dari Seorang Teknisi Eks-Tesla

Otosia.com Keberadaan Tesla memang fenomenal beberapa tahun belakangan, karena "kegilaan" dari Elon Musk ternyata sanggup untuk menjadikan pabrik ini salah satu yang terunggul dan terbesar di dunia sebagai produsen mobil listrik. Tak cuma itu, Hyperloop juga jadi andalan Tesla untuk "membabat" perusahaan transportasi lainnya di seluruh dunia.

Logikanya, jikalau Tesla sedang berkembang pesat dan ekspansi ke seluruh dunia seharusnya penambahan tenaga kerja juga dilakukan dong? Tapi ternyata tidak dengan seorang pria berkebangsaat India yang satu ini. Mengaku pernah bekerja dengan Elon Musk, pria ini memilih untuk keluar dari Tesla dan memroduksi kendaraannya sendiri.

Balik ke India, lewat akun youtube spamsafe sayangnya tak diketahui siapa nama dari pria ini. Hanya disebutkan bahwa pria ini pernah bekerja di Tesla dan memilih untuk keluar. Dan di negeri asalnya, pria ini sudah memroduksi sebuah motor listrik dengan bentuk seperti Chopper, namun dengan emisi 0.

Motor ini merupakan karyanya pribadi pasca keluar dari Tesla, dijual dengan harga sekitar 8 lakhs, atau jika dirupiahkan mencapai Rp 250 juta untuk setiap unitnya. Motor ini bisa berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam tak lebih dari 6 detik saja, Otolovers! Wah ngeri nih!

Video Populer yang Kamu Cari
 (kpl/fjr)
Loading