Otosia.com Honda Motor Co., Ltd. yang beroperasi di Jepang baru-baru ini meluncurkan sebuah model sedan mewah bernama Honda Legend. Saat ini Legend merupakan sedan termewah Honda yang menjadi basis untuk Acura Legend, RL dan RLX di pasar Amerika Utara.
Tidak hanya mengacu pada kemewahan sedan modern yang banyak dicari eksekutif berduit, pemain lama yang telah disempurnakan mengikuti perkembangan zaman ini dipercaya memiliki tingkat keiritan yang sangat memadai.
Baca Juga
New Honda Legend merupakan generasi kelima dari jajaran flagship Legend sejak keturunan pertama yang lahir pada tahun 1985 lalu. Dalam berbagai proses perkembangannya, Honda Legend ini merupakan pergantian wajah lama (facelift) setelah meluncur pada tahun 2014 silam.
Dari desain luarnya, Honda Legend tampak mengusung bumper serta unit lampu depan-belakang berbentuk baru, berikut grille dengan lambang "H" yang besar, menguatkan aura elegannya.
Tahun 2018 menjadi awal baru lagi bagi sang Legend untuk menapaki persaingan sedan mewah khususnya pasar domestik Jepang dengan menghadirkan keunggulan teknologi terbaru Honda.
Menurut pemaparan halaman resmi Honda. bagian interior terasa sangat mewah berkat bangku yang ergonomik dan dipastikan semakin lega berkat motor hybrid yang digunakannya kini berukuran lebih ringkas.
Selain menawarkan kemewahan hingga di sudut terluar mobil, dapur pacu three-motor system hybrid (HV) technology yang menjadi besutan pertama di pasar domestik Jepang tersebut, berkolaborasi dengan tajamnya performa mesin bensin V6 3.5 liter, sehingga sedan mewah ini pun dipercaya mengusung tenaga yang besar sekaligus handal soal penghematan konsumsi bahan bakar.
Pengendalian Honda Legend juga lebih mantap berkat paket suspensi yang sudah disesuaikan, dan teknologi Super handling-All Wheel Drive (SH-AWD) yang menggerakkan keempat rodanya.
Adapun perubahan lain yang cukup dominan adalah bakal disematkannya teknologi Honda Sensing, yang baru-baru ini juga diberikan kepada jajaran lini terbaru mobil Honda di Jepang.