Sukses

Akhirnya, Jatuh Korban Akibat Pelanggaran di JLNT Casablanca

Otosia.com Pagi tadi (2/3/2018), telah terjadi kecelakaan yang melibatkan seorang pengendara sepeda motor di ruas jalan layang non tol Casblanca. Pelanggaran lalu lintas yang terjadi di ruas jalan tersebut akhirnya menimbulkan kecelakaan.

Peristiwa tersebut tertangkap kamera warganet pemilik akun instagram @annisaa_deea. Video yang ia unggah kemudian ditampilkan ulang oleh akun @jktinfo pada hari yang sama (2/3/2018).

Berdasarkan akun tersebut, kecelakaan ini diakibatkan oleh pengendara motor yang berbalik arah. Diduga tindakan tesebut dilakukan untuk menghindari penertiban yang dilakukan oleh pihak kepolisian.

Sampai berita ini diturunkan, belum ada konfirmasi dari pihak kepolisian dan kondisi terbaru korban. Yang jelas hanyalah terdapat 1 unit mobil MPV yang berhenti melintang di lajur kiri.

Pengendara sepeda motor sebenarnya tidak diperbolehkan melalui jalan layang non tol Casablanca. Hal ini terlihat dengan beberapa rambu larangan lewat bagi roda dua yang terpasang sebelum tanjakan jalur tersebut.

Beberapa hari sebelumnya, ratusan motor justru membuat kemacetan di JLNT Casablanca. Terhambatnya lalu lintas terjadi lantaran ratusan pengendara menghindari penertiban yang dilakukan oleh pihak kepolisian.

Video Populer yang Kamu Cari
 (kpl/crn)
Loading