Otosia.com Kehadiran mobil keluarga atau MPV dengan harga murah menjadi salah satu penyebab turunnya penjualan city car. Namun, mobil perkotaan itu pernah berjaya di Indonesia.
Dilansir dari Liputan6.com, pada masa akhir 1990-an, banyak pabrikan merilis mobil dengan desain minimalis dan handling lincah untuk perkotaan. Selain itu, dimensi yang diusung pun tak terlalu besar karena digunakan untuk melibas jalanan kota yang cenderung padat.
Baca Juga
Harga Mobil Hyundai Kona: Spesifikasi, Fitur, Kelebihan dan Kekurangannya Terupdate September 2023
Harga Mobil Hyundai Staria: Spesifikasi, Fitur, Kelebihan dan Kekurangannya Terupdate September 2023
Harga Mobil Hyundai Palisade: Spesifikasi, Fitur, Kelebihan dan Kekurangannya Terupdate September 2023
Bahkan, beberapa mobil kala itu tetap melegenda sampai sekarang. Tentunya, bagi anak-anak yang lahir pada tahun 1990-an, sederet city car ini bukanlah hal yang asing. Mungkin, ada juga yang pernah atau bahkan memilikinya sampai sekarang.
Berikut city car yang sempat muncul di era 2000-an :
1) Suzuki Karimun
Berbicara perkembangan citycar di Indonesia, mustahil jika tidak berbicara Suzuki Karimun. Mobil yang diambil dari nama salah pulau di Indonesia pertama muncul pada 9 September 1999.
Namun, mobil dari pabrikan berlambang huruf "S" ini mendapatkan masa kejayaannya memasuki era 2000-an. Mobil ini, diproduksi di Indonesia dengan menggunakan mesin F10A berkapasitas 1.000cc empat silinder.
Mencari citycar tersebut di pasar mobil bekas, Suzuki Karimun masih memiliki harga yang cukup baik, bahkan ada yang menyentuh Rp 70 juta ke atas.
2) Daihatsu Ceria
Daihatsu menghadirkan Ceria di Indonesia setelah merasakan sukses di Malaysia. Mobil asal pabrikan Jepang ini, resmi mengekspansi Tanah Air pada 2001.
Seperti halnya city car lain, Daihatsu Ceria mengusung tampilan yang stylish dan elegan pada masa itu. Karena dimensinya yang kecil, mobil ini sempat dijuluki Mobil Kutu.
Mengusung mesin 850 cc, Ceria memang bisa membuat pemiliknya menjadi ceria. Pasalnya, konsumsi bahan bakar mobil ini terbilang sangat irit. Dengan 1 liter bensin, mobil ini dapat menempuh jarak kurang lebih sejauh 17 km.
3) Hyundai Atoz
Tak hanya, pabrikan Jepang, perusahaan asal Korea pun pernah bermain di segmen mobil urban ini. Salah satunya adalah Hyundai dengan Atoz miliknya yang dirilis pada 2007.
Sayangnya, Atoz tak sesukses beberapa produk Jepang. Pada tahun 2007, mobil ini hanya terjual sebanyak 331 unit. Sedangkan tahun 2008, penjualnnya hanya mencapai 168 unit pada 2008. Sedihnya lagi, Hyundai hanya mencatat satu unit Atoz yang terjual pada 2009.
Mobil ini memiliki dua generasi. Hyundai Atoz versi kedua diluncurkan pada 2004. City car ini mengusung mesin G4HG berkapasitas 1.086 cc.
4) Kia Visto
Tak hanya Hyundai, pabrikan asal Korea Selatan lain, KIA, juga sempat meramaikan pasar city car Indonesia kala itu. Mengusung nama Visto, mobil ini memiliki desain mirip dengan rekan senegaranya, Atoz.
Kia Visto hadir pada 2.000-an dan memiliki mesin lebih besar dibanding Hyundai Atoz. City car ini memiliki dapur pacu berkubikasi 1.000cc 4 silinder inline. Konfigurasi tersebut mampu menciptakan tenaga sebesar 55 hp.
Sumber : Liputan6.com
(kpl/crn)