Otosia.com Nama Via Vallen kini masih menjadi perbincangan hangat. Hal ini setelah pedangdut asal Sidoarjo itu membuat insta-story tentang pelecehan yang ia terima dari pemain sepak bola profesional di Indonesia.
Baca Juga
Via Vallen nampak begitu berani untuk berbicara tentang apa yang selama ini mungkin tak bisa keluar begitu saja, dari para perempuan Indonesia yang pernah mengalami hal yang sama dengannya.
Keberaniannya itu juga terlihat dari selera otomotif penyanyi lagu Sayang itu. Sebuah Toyota Fortuner TRD Sportivo menjadi tunggangan Via.
Mobil berwarna putih itu sering menjadi latar foto-fotonya, yang kemudian ia unggah ke akun instagram miliknya.
Dari foto-foto itu terlihat Fortuner TRD Sportivo milik Via keluaran tahun 2015.