Otosia.com Selain merilis Honda CBR500R MY 2019, Honda Global juga meluncurkan Honda CB500X. Motor dual-sport ini mengalami ubahan yang cukup signifikan dari model sebelumnya.
Baca Juga
Mengutip dari Rideapart.com, motor gede (moge) adventure tersebut kini dilengkapi dengan velg depan aluminium berdiameter 19 inci dan suspensi depannya diperpanjang sehingga posisi stang yang lebih tinggi.
Ubahan ini membuat posisi berkendara semakin tegak. Karena itu Honda CB500X diklaim lebih nyaman saat digunakan untuk menempuh perjalanan jauh dibanding dengan generasi sebelumnya.
Sementara itu, desainnya tak mengalami perubahan yang signifikan. Honda CB500X 2019 tetap mengandalkan LED headlight yang dilengkapi moncong kecil di bawahnya. Sedangkan sektor tengah sampai belakang taka mengalami perubahan.
Bergeser ke sektor kaki-kaki, bagian depan Honda CB500X dibekali dengan suspensi teleskopik 41 mm dan ban 110/80-19. Sedangkan di belakang terpasang Pro-Link monoshock serta ban 160/60-17. Kedua rodanya dikawal single-disc brake 320 mm di depan dan belakang 240 mm.
Di sektor dapur pacu, Honda CB500X mengandalkan mesin yang sama dengan Honda CBR500R, 1-silinder inline 471 cc liquid-cooled. Konfigurasi tersebut diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 48 hp dan torsi maksimum mencapai 43 Nm.
(kpl/crn)