Sukses

Tak Hanya Indonesia, Yamaha Aerox Malaysia Juga Makin Segar

Otosia.com Beberapa waktu lalu, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) secara diam-diam merilis warna baru Yamaha Aerox. Kini, salah satu anggota keluarga maxi Yamaha itu tampil semakin sporty dan elegan di tanah air.

Tak hanya Indonesia, hal serupa juga dilakukan oleh Yamaha Malaysia. Mengutip dari Paultan.org, di negeri Jiran, skutik yang lebih akrab disebut Yamaha NVX itu baru-baru ini juga mendapat warna baru.

Berbeda dengan versi Indonesia, Yamaha Aerox versi Malaysia hanya ditawarkan dalam 3 warna. Pertama, pilihan Active Yellow yang memadukan warna kuning dan grey serta Fiery Red, kombinasi hitam dan merah. Tak lupa, Racing Blue khas Yamaha.

Selain perbedaan warna, Yamaha Aerox Malaysia juga hanya dibekali dengan suspensi belakang sub-tank. Di Indonesia, komponen tersebut cuma terdapat pada varian R-Version.

Sama seperti model Indonesia, Yamaha NVX 155 mengandalkan mesin 1-silinder 155 cc yang tentunya dibekali fitur Valuable Valve Actuation (VVA). Dapur pacu ini mampu menghasilkan tenaga 14,7 hp dengan torsi maksimum mencapai 13,8 Nm.

Di Malaysia, Yamaha NVX dijual dengan harga RM9.988 atau sekitar Rp34,8 jutaan (Kurs RM1 = Rp3490). Banderol tersebut setara Yamaha R15 dan jauh lebih mahal dari Yamaha Aerox versi Indonesia.

Video Populer yang Kamu Cari
 (kpl/crn)
Loading