Otosia.com Meski belum ada kabar mengenai Honda Scoopy terbaru di Indonesia, motor matic bergaya retro tersebut ternyata sudah menggoda publik di ajang Bangkok International Motor Show (BIMS) 2017. BIMS sendiri merupakan pameran otomotif yang paling bergengsi di Thailand, berlangsung 29 Maret sampai 9 April 2017.
Baca Juga
Kehadian All New Scoopy pada ajang tersebut sekaligus untuk memperkenalkan tampilan terbarunya yang tetap mempertahankan tampilan klasik namun dengan sentuhan elegan, menegaskan kesan premium. Pada bagian headlampnya tetap dipertahankan desain bulat dengan inti penerangan LED.
Selain tampilan, Scoopy terbaru juga dilengkapi dengan socket kelistrikan untuk memenuhi kebutuhan mobile pengendaranya. Apabila baterai handphone atau perangkat elektronik lainnya butuh pengecasan, tinggal colok, tanpa takut "lowbat", kehabisan energi.
Selain itu motor matic terbaru Honda Scoopy juga didukung dengan mesin 4-Langkah, SOCH dengan Pendingin Udara, eSP, berkapasitas 108,2 cm3 dan sudah Injeksi (PGM-FI). Dan mesin tersebut diklaim mampu mengeluarkan tenaga maksimum sampai 8,7 PS / 7.500 rpm dan torsi puncaknya sebesar9,1 Nm di 6.000 rpm.
Untuk keamanan, segi pengereman Honda Scoopy terbaru juga sudah menggunakan teknologi combi brake system. Dengan menekan salah satu tuas rem, kedua rodanya depan dan belakang sudah diperintahkan untuk berhenti.