Sukses

2017 Belum Tuntas, Porsche Sudah Jual 180 Ribu Mobil

Otosia.com Belum genap setahun atau sembilan bulan pertama 2017, Porsche AG telah menjual lebih dari 180.000 mobil premium mereka yang di Indonesia dipasarkan di level miliar rupiah.

Secara total, Porsche telah memenuhi kiriman sebanyak 185.898 kendaraan ke seluruh dunia, melebihi angka tahun lalu sebesar empat persen.

Artinya, tahun lalu pada periode yang sama, Porsche menjual sekitar 178.000 mobil.

"Kami optimistis angka 2017 akan melampaui level tertinggi tahun sebelumnya," kata Detlev von Platen, anggota Dewan Eksekutif yang bertanggung jawab atas penjualan dan pemasaran Porsche AG.

Macan dan Cayenne disebut masih menjadi andalan, sementara penjualan sedan mereka, Panamera baru, telah meningkat 73 persen.

"Kami meraih hasil ini seiring dengan kenyataan bahwa kami menawarkan rangkaian produk paling menarik yang pernah dimiliki Porsche," ujar Detlev von Platen.

Video Terpopuler yang Wajib Kamu Tonton
 (kpl/why/fjr)
Loading