Sukses

Porsche Indonesia Akan Buka Diler Terbesar di ASEAN

Otosia.com Porsche Indonesia akan segera membuka diler terbesar di Asia Tenggara tahun ini.

Diler berkonsep 3S (sales, service, spare parts) ini dinamakan Porsche Centre Jakarta dan memiliki berbagai fasilitas untuk menunjang kenyamanan konsumen dan layanan purnajual.

Berlokasi di area Pondok Indah, Porsche Centre Jakarta akan dibuka bulan Oktober dan dikatakan Managing Director Porsche Indonesia Christoph Choi memiliki 13 working bay.

"Yang membedakan nanti akan mempunyai berbagai fasilitas purnajual yang lengkap," ungkapnya.

Fasilitas penunjang seperti Porsche Cafe akan memanjakan konsumen yang ingin melakukan pembelian produk atau menunggu layanan servis.

Yang paling menarik yaitu adanya Extended Fitting Lounge, dimana konsumen yang ingin mengkustomisasi mobilnya.

"Ada ruangan khusus untuk konsumen yang ingin memilih fitur-fitur untuk mobil impiannya. Di situ lengkap pilihannya, dan konsumen bisa melihat secara langsug bentuk mobil impiannya," tutur Choi.

 (kpl/fid/fdk)
Loading