Sukses

Kerjasama Dengan Audi, Ini Mobil Jatah Untuk Pemain FC Barcelona

Otosia.com Produsen mobil mewah asal Jerman, Audi, mengumumkan kerjasama kemitraan selama lima tahun dengan raksasa La Liga, FC Barcelona, sebagai mitra otomotif resmi klub sepakbola tersebut.

Dengan kerjasama tersebut, para pemain dan pelatih El Barca dapat memilih 1 dari sekian model Audi yang disediakan dalam kurun waktu 12 bulan ke depan.

Seperti yang diberitakan Carscoops, kebanyakan pemain, seperti Lionel Messi, Luiz Suarez, Andres Iniesta, Gerard Pique dan Rafael Alcantara meminta jatah mobil SUV Audi Q7 keluaran terbaru.

Berbeda dengan dengan andalan FC Barcelona, Neymar, yang memilih sedan sport Audi RS7, dan sang pelatih Luis Enrique memboyong SUV sporti Audi RS Q3 kerumahnya.

Video Terpopuler saat Ini
 (kpl/fdk)
Loading