Sukses

Ini 11 penumpang yang terluka saat Transj mogok di perlintasan

Otosia.com Otosia.com - 11 Penumpang Transjakarta harus mendapat perawatan di RS Husada. Mereka menjadi korban terinjak-injak dan terkena pecahan kaca saat bus berbahan bakar gas yang mereka tumpangi mogok di perlintasan kereta di Jl Mangga Dua Selatan.

Informasi yang dihimpun merdeka.com, Jumat (7/3) kejadian bermula saat bus yang mengangkut puluhan penumpang itu tiba-tiba mogok di lokasi kejadian. Di waktu yang bersamaan, sirine berbunyi keras pertanda kereta akan melintas. Panik, para penumpang langsung memecahkan kaca bus.

Para penumpang lalu berebut keluar untuk menghindari serudukan kereta api. Namun nahas beberapa penumpang menjadi terinjak-injak dan sebagian ada yang terkena pecahan kaca.

Akibat kepanikan tersebut 11 orang mengalami luka. Berikut 11 korban tersebut:

1. Risma Simamora
2. Titik Hatin
3. Akbar Islami
4. Ariyani
5. Lita Fumi P
6. Dian Diniati
7. Hasan (48 Tahun)
8. Selfiana
9. Yeti Nur A
10. Asmawati
11. Nanik Wahyu Ningsih

Kasat Lantaswil Polres Jakut, Akbp Gatot Subroto, membenarkan kejadian mogoknya bus Transjakarta bernopol B 7268 IV. Akibat kepanikan yang terjadi, sebanyak 11 penumpang harus mendapat perawatan di RS Husada karena terjatuh dan terinjak saat melompat dari jendela bus.

"Sopirnya atas nama Kinston Manalu, beralamat di RT 04/11 Kramatjati, Kramat Jati, Jak Tim. Penanganan lanjutan dilimpahkan ke Unit Laka Satlantas Polda Metro Jaya," pungkasnya.  Baca juga:
TransJ mogok di perlintasan, 11 penumpang luka karena terinjak
Sopir ngantuk, bus Transjakarta masuk Tol Dalam Kota
Diduga hilang kendali, Transjakarta seruduk tiang
Bus Transjakarta tabrak warga, sopir dipaksa antar korban ke RS
Pagi-pagi bus Transjakarta dan pemotor sudah 'senggolan' (mdk/iwn/hhw)

Loading