Otosia.com Pimpinan Monster Yamaha Tech 3, Herve Poncharal mengaku sangat mencemaskan cedera arm pump kanan yang dialami pebalapnya, Pol Espargaro. Meski telah dioperasi usai MotoGP Prancis beberapa bulan lalu, cedera itu tak pernah pulih dan bahkan makin memburuk.
Baca Juga
Berkat cedera ini, Espargaro bahkan sempat mempertimbangkan absen membela Yamaha Factory Racing di Suzuka 8 Hours akhir bulan lalu. Poncharal juga menjelaskan bahwa juara dunia Moto2 2013 ini nyaris dijadwalkan menjalani operasi sebelum menghadapi MotoGP Indianapolis akhir pekan nanti.
"Situasi Pol membuat saya cemas. Ia menjalani operasi setelah Le Mans, di Mugello tampak baik-baik saja. Tapi ketika di Assen, Pol berkata "Herve, sentuh tanganku." Ketika menyentuhnya, lengannya sekeras batu! Kondisinya juga tak membaik usai Sachsenring. Bahkan ia disarankan kembali operasi sebelum Indy," ujar Poncharal kepada Speedweek.
Poncharal pun berharap tim medis segera menemukan solusi agar cedera ini tak sering mendera para pebalap MotoGP. "Sulit dipercaya. Pol dioperasi bulan Mei, tapi di bulan Juli ia disarankan operasi lagi. Saya cemas. Saat di Sachsenring, lengannya tampak buruk. Saya bahkan tidak tega melihatnya. Cedera ini makin umum. Para pelatih fisik harus terkualifikasi menangani hal ini," tutupnya.