Sukses

Viral Mobil Mewah Dicoret-coret Orang saat Diparkir di Pinggir Jalan, Begini Klarifikasi Pemiliknya

Otosia.com Baru-baru ini netizen dihebohkan dengan video yang memerlihatkan mobil mewah dicoret-coret orang tak dikenal. Saat kejadian mobil mewah yang merupakan Honda Civic itu tengah diparkir di pinggir jalan.

Video yang memerlihatkan kejadian ini diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo pada Jumat (10/12/2021). Diketahui bahwa kejadian ini terjadi di Lamongan, Jawa Timur.

Video Populer yang Kamu Cari
 (kpl/ahm)

Tulisan Tak Pantas

Di video yang diunggah, terlihat ada dua wanita dan seorang pria yang memeriksa mobil putih tersebut. Bodi mobil sisi kanan penuh coretan, termasuk atap dan kap mesin.

Orang yang melakukan aksi tak bertanggung jawab ini menuliskan kata-kata tak pantas ke mobil tersebut. Hingga kini pun belum diketahui motif dari si pelaku.

"Belum diketahui apa motif pelaku hingga mencoret mobil wanita tersebut," tulis akun tersebut.

Pemilik Mobil

Ternyata Civic tersebut merupakan milik seorang wanita pemilik akun TikTok @delva_eris23. Ia mengunggah video yang memerlihatkan kondisi mobilnya pada Jumat (10/12/2021).

"Tinggal lihat hasil cctvnya nih???? lemes banget lho ya Allah," tulisnya.

Next

Di video tersebut ia memerlihatkan kondisi mobilnya yang penuh coretan hitam. Namun coretan itu hanya berada di bodi sisi kanan, atap, dan kap mesin.

"Ya Allah sumpah jahat banget tega banget ngelakuin ini coret2 di mobilku. Tolonglah jngan pake cara jahat gini ... semua bisa dibicarakan baik2," tulisnya.

Klarifikasi

Meski tindakan dari pelaku tak bisa dibenarkan, namun kejadian ini diduga karena pemilik akun bernama delva_eris23 parkir mobil sembarangan. Karena itulah ia membuat video klarifikasi atas kejadian ini yang diunggah pada Jumat (10/12/2021).

"Guys padahal ini aku parkir di depan kantorku dan sebelah sini nggak kecoret sebelah sana nggak kecoret," katanya.

Next

Sebelumnya ia selalu parkir di garasi kantor, namun karena ada bongkar muatan barang terpaksa ia memarkirkan mobilnya di pinggir jalan.

"Sebenarnya ada lahan garasi utk mobil dan biasanya jg aku parkir d garasi office, cuma karna ada bongkaran barang akhirnya dipindahkan sebentar di depan," tulisnya.

Jikapun karena parkir sembarangan, ia tetap heran. Sebab mobil-mobil yang diparkir di depan dan belakang mobilnya sama sekali tak dicoret oleh pelaku.

"Kalo memang dicoret karna parkir di bahu jalan, kenapa mobil di depan dan belakangku ngga dicoret skalian?," tulisnya lagi.

Komentar Netizen

Video klarifikasi yang telah disukai lebih dari 20 ribu kali ini mendapatkan beragam komentar netizen. Banyak dari mereka yang tetap tak sependapat dengan delva_eris23, sebab ia parkir sembarangan.

"itu emng kantormu... tp jalannya milik umum," jelas Mendol Jowo

"kalah ekonomi nyerang properti #bukanmaen," tulis 75%

"bukan di depan kantormu tapi di seberang kantormu," komentar yohannesmandagi

"lah itu jalan umum buk liat jln dji separoh krna parkir mobil lu," tulis Nadia

"itu bukan depan kantor mu, tapi sebrang kantormu. itu lah resiko parkir makan jalan umum," jelas Arjuna_bewokan

Next

@delva_eris23

Balas @ayu.susy begitu ya klarifikasinya???????? ##fyp??viral ##fyp ##PUBGMGundalaChallenge ##JNE31Seru ##fyp?

? Easy On Me - Adele

 

 

Loading