Sukses

Ketika New Wuling Cortez DItahbiskan sebagai yang Terpintar dan Ternyaman di Kelasnya

Otosia.com Datang dengan gebrakan, Wuling Cortez meluncur bagaikan sebuah anomali. Ya, ketika generasi MPV dari produkan brand-brand lain masih bergelut yang "itu-itu saja", Cortez menjelma bak superhero yang menawarkan berbagai "kelegaan", value for money!

Sejak Februari 2018 lalu ketika kali pertama mengaspal, Cortez memboyong segudang fitur canggih, yang di Indonesia masih lazim dibenamkan untuk mobil-mobil kelas premium.

Cortez memang bukan kaleng-kaleng. Fitur sunroof beserta perangkat keselamatan layaknya Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake force Distribution (EBD), Brake Assist (BA), Automatic Vehicle Holding (AVH), dan Hill Hold Control (HHC) bahkan sudah ada sejak lama.

Selain itu, masih ada Electric Parking Brake (EPB), Electronic Stability Control (ESC), Front Parking Sensor, Rear Parking Camera, Dual SRS Airbag plus side airbag, hingga Tire Pressure Monitoring System (TPMS) pun tersedia layaknya si mobil kelas Rp500 jutaan.

Padahal, medium MPV (multi-purpose vehicle) ini dibanderol tumpang-tindih dengan segmen low MPV yang kala itu bertengger di kisaran Rp200-300 jutaan.

Tapi, benarkah rasa Wuling Cortez bisa seenak yang diidam-idamkan banyak orang?

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 (kpl/sdi)

Next

Kesan Meminang Cortez

Floren, member komunitas Cortezian Indonesia #CI001 (Cortezian Indonesia)

Floren, member komunitas Cortezian Indonesia #CI001 ini adalah satu dari sekian pengguna Cortez yang masih setia dan belum menemukan pengganti si mobil serba nyaman itu.

"Selama empat tahun terakhir kami menggunakan Cortez sebagai mobil utama. Cortez ini dari segi space sangat lega. Anggota keluarga saya sangat senang dengan Cortez karena sangat nyaman, lega, dan sangat menyasikkan," ungkap Floren, Kamis (31/3/2022).

Perilaku Cortez yang berbeda dengan banjir fitur yang melekat memang sempat membuat Floren merasa kagok untuk pencet sana-sini. Tapi itu bukanlah hal berarti yang kemudian justru membuat Floren lebih tenang kala sedang menyetir.

"Cortez juga membawa fitur-fitur baru yang merupakan terobosan di kelasnya. Makanya, dalam beberapa hal kita butuh waktu untuk menyesuaikan dengan fitur-fitur itu. Tapi bagi saya Cortez is the best," imbuhnya.

Tak ubahnya dengan Floren, Resa Gumilang juga menuturkan pengalaman yang tidak jauh berbeda. Member Cortezian Indonesia #CI310 ini sudah sejak tahun 2018 lalu menikmati berkendara bersama Cortez.

Next

Menurutnya, kabin Cortez memang tidak ada yang bisa menyaingi bila bersandar pada patokan harganya.

"Dia kabinnya luas banget. Anak gue kalau perjalanan jauh di kursi tengah tinggal disetting tidur, pakein selimut, anak gue udah berasa di kamarnya sendiri," ujar Resa.

Resa Gumilang, member komunitaas Cortezian Indonesia (Cortezian Indonesia)

Rasa aman dan nyaman dalam berkendara baginya seperti yang paling utama. Contohnya saja fitur anti mundur yang sangat membantu melibas beragam topografi lanskap jalan Indonesia.

"Yang kedua gue paling suka fitur Vehicle Auto Holding. Itu mobil berhenti kalau lagi nanjak. Jadi gue enggak pernah takut mobil gua mundur, mobil gua turun, mau pergi ke Lembang kek, ke Puncak kek, oke banget," urai Resa lagi.

Dan tidak lupa fitur andalan super mewah yang bikin betah, yakni Classy Electric Sunroof adalah hal yang tidak boleh dilupakan.

"Terakhir, yang paling gue suka itu sunroof-nya. Jadi kalau kita ke Taman Safari, anak gue enggak usah lihat dari jendela kiri-kanan, tapi langsung dari sunroof. Gokil banget!" tutupnya.

Dari sini, memang rasanya tidak muluk-muluk bila Wuling Motors (Wuling) selalu menonjolkan konsep The New Choice of MPV pada diri Cortez.

Lalu, bagaimana bila Cortez berubah dengan sosoknya yang baru?

Next

Legacy New Wuling Cortez 2022

New Wuling Cortez (Otosia.com/Nazarudin Ray)

Tahun 2022 berlanjut menjadi momentum baru untuk Wuling mengeksplorasi produk-produk mereka. Saat itulah lahir New Cortez bulan Maret kemarin.

Apa saja yang baru? Akankah kenikmatan Cortez lama yang pernah dirasakan Floren dan Resa bakal menciut?

Wuling seperti tahu apa yang dimau konsumen masa kini. Nyatanya, New Cortez adalah sosok yang menyempurnakan legacy dari Cortez lama.

Membawa tagline baru "Innovating Comfort Zone", pembaruan menyisir banyak lini, namun ciri khas kenyamanaan seperti yang diutarakan Floren dan Resa tidak surut terdegradasi.

Ditemani semangat Drive for a Better Life, New Cortez sudah ditanamkan fitur pintar Wuling Indonesian Command (WIND) yang kental dengan pengaplikasian Internet of Vehicle (IoV).

Next

Inovasi ini bikin New Cortez terdepan soal Smart MPV!

"Ini merupakan bentuk komitmen Wuling untuk terus berinovasi dalam rangka memberikan yang terbaik bagi konsumen, sejalan dengan semangat Drive for a Better Life. Kini, New Cortez menjadi produk ketiga yang dilengkapi Wuling Indonesian Command (WIND) dan juga yang kedua mengaplikasikan Internet of Vehicle (IoV)," ujar Han Dehong, Vice President Wuling Motors.

Makanya, fitur-fitur yang melimpah makin gampang dioperasikan, tanpa sentuhan, contohnya entertainment, sunroof dan AC. Cukup dengan bilang "Halo Wuling", sistem akan merespon sesuai perintah. Pun IoV memudahkan ketika harus menyalakan mesin, mengoperasikan AC sampai buka-tutup pintu lewat smartphone.

Apalagi New Cortez sudah membenamkan head unit berukuran 10,25 inch yang dilengkapi mirrorlink, USB fast charging, internet connectivity, navigasi dan berbagai pengaturan kendaraan. Nyamannya ekstra!

Next

Comfort Zone

Multipurpose seat tray Wuling Cortez (Wuling)

Selain fungsi di atas, lini kenyamanan terpatri pada pembaruan multipurpose seat tray yang gampang diatur saat perjalanan keluarga atau bisnis. Kepintarannya juga lebih mumpuni dengan fitur anti pinch agar tak takut lagi terjepit saat buka-tutup jendela kaca.

Lebih dari itu, apa lagi yang membuatnya jadi idaman di jalan? Tentu saja trasmisi yang telah menganut Continuous Variable Transmission (CVT). Jadinya, pergantian gigi saat berakselerasi tak lagi "endut-endutan" rawan hentakan.

Pun tenaganya sudah di-support oleh jantung pacu 1.5l Turbocharged bensin yang tenaganya diklaim tembus 140 Hp plus torsi puncak 255 Nm.

Hal yang tidak boleh dilupakan dan turun temurun menjaga kenyamanan serta ketenangan menyetir pada Cortez ialah lengkapnya fasilitas keselamatan.

Next

New Cortez sudah memiliki rear parking camera, front & rear parking sensor, seat belt reminder, Hill Hold Control (HHC), Auto Vehicle Holding (AVH), Dual SRS Front & Side Airbags dan ISOFIX car seat.

Lebih lagi tersedia juga Electronic Stability Control (ESC), front and rear disc brake, Electric Parking Brake, sistem deselerasi ABS, EBD, BA, Tire Pressure Monitoring System, Emergency Stop Signal (ESS), hingga anti fatigue warning.

 

Next

Tawaran Menggoda New Wuling Cortez di IIMS 2022

Wuling yang senantiasa dekat dengan konsumen turut hadir di IIMS 2022 membawa ragam promo.

"Dengan membawa tema "Experience the Next Innovation" di IIMS 2022, Wuling berdedikasi untuk memperkuat positioning produk Wuling serta mendorong masyarakat untuk merasakan inovasi teknologi yang Wuling hadirkan untuk pasar Indonesia. Melalui kesempatan kali ini, kami ingin memberikan kemudahan melalui ragam program pembelian dan penawaran menarik yang kami sediakan khusus bagi para pengunjung IIMS 2022," terang Dian Asmahani selaku Brand & Marketing Director Wuling Motors.

Tawaran promo spesial ini berupa biaya servis sampai dengan 4 tahun/50.000 km dan harga spesial New Cortez yang dibanderol Rp 237.800.000.

Untuk setiap pengunjung yang melakukan pemesanan di booth Wuling di IIMS 2022, berkesempatan mendapatkan ragam hadiah, termasuk lucky dip yang berhadiah uang tunai hingga Rp25.000.000.

 

 
Loading