Otosia.com PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali ambil bagian dalam Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2021 setelah sepekan sebelumnya hadir di GIIAS.
IEMS sendiri diselenggarakan oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan berlangsung pada 24 – 26 November 2021, di kawasan Gedung Manajemen ORPPT-BRIN Kawasan Puspitek Serpong, Tangerang Selatan, Banten.
Video Terpopuler saat Ini
powered by
Next
Pada IEMS 2021, Mitsubishi pajang Outlander PHEV, sebuah SUV Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) unggulan Mitsubishi Motors yang telah dipasarkan di Indonesia sejak tahun 2019, dan Mitsubishi Minicab MiEV, sebuah kendaraan niaga yang sepenuhnya menggunakan tenaga Listrik.
"Mitsubishi Motors memiliki strategi kedepan mengenai mobil listrik, di mana di dalamnya terdapat hybrid electric vehicle, plug-in hybrid electric vehicle, hingga battery electric vehicle. Kami berupaya mencari yang terbaik dengan mengkombinasikan ketiganya dan akan melakukan yang terbaik dalam membuat strategi xEV di Indonesia," ujar Naoya Nakamura, Presiden Direktur MMKSI.
Next
Booth Mitsubishi Motors juga dilengkapi dengan panel surya, fasilitas pengisian daya serta penjelasan informasi mengenai skema dan fungsinya untuk pengisian daya mobil listrik Mitsubishi, dan juga demonstrasi fungsi discharging Outlander PHEV untuk berbagai peralatan elektronik yang digunakan sehari-hari dengan daya AC hingga 1.500W.
MMKSI juga menyediakan 1 unit Outlander PHEV dan 1 unit Minicab MiEV sebagai unit test drive, yang dapat digunakan peserta dan pengunjung pameran, guna memberikan impresi langsung berkendara serta manfaat fungsionalitasnya.
Outlander PHEV
Mitsubishi Outlander PHEV, mengintegrasikan SUV, teknologi 4WD, dan keunggulan PHEV, yang mampu mengubah mobilitas masyarakat penuh polusi menjadi aktivitas yang lebih bersahabat untuk lingkungan.
Kendaraan Plug-in Hybrid Electric Vehicle ini merupakan perpaduan mesin gasoline 2,4L, motor dan juga baterai. Dilengkapi dengan teknologi elektrik yang terintegrasi, Outlander PHEV ini hadir dengan 3 (tiga) mode: EV Drive Mode¸Series Hybrid Mode, dan Parallel Hybrid Mode.
Next
Outlander PHEV masih menggulirkan harga spesialnya sebesar Rp 890.000.000 1, yang sudah termasuk pilihan program pembiayaan melalui PT Dipo Star Finance, berupa bunga 0% sampai dengan tenor 1 tahun, atau gratis asuransi 2 tahun.
Selain itu free paket Free Maintenance untuk perawatan/servis berkala hingga 50.000KM atau 4 tahun, termasuk biaya jasa dan suku cadang, Mitsubishi Motors Genuine Oil & Brake Fluid 3, serta gratis kaca film V-Kool dan standard AC Home Charger beserta instalasinya.
Minicab MiEV
Minicab MiEV, kendaraan niaga yang sepenuhnya menggunakan tenaga Listrik. Model ini telah membuktikan ketangguhannya dan keandalannya di Jepang sebagai kendaraan operasional perusahaan logistik.
Minicab MiEV telah mencuri perhatian Presiden Jokowi dan Meteri Perindustrian Agus Gumiwang, dibuktikan dengan menjajal mengendarai Minicab MiEV dalam kunjungannya ke GIIAS 2021.
Untuk memastikan fungsi dan keandalan produk, MMKSI akan memulai uji coba dengan mitra potensial di Indonesia untuk operasional mereka. Hasil pengujian akan digunakan untuk pengembangan kendaraan Listrik Mitsubishi Motors di Indonesia.
Next
Minicab MiEV mampu menampung 4 penumpang dewasa dan berpenggerak 2WD. Sedangkan jarak tempuh EV hingga 150 km dengan kapasitas baterai 16 kWh.
Mincab MiEV bisa digunakan sebagai van untuk operasional pengiriman barang dan bisa melalui jalan-jalan yang sempit karena punya small turning kecil 4,3 meter. Selain itu mobil ini unggul untuk tanjakan curam, dikarenakan torsi instan dan kuat dari motor Listrik.
Mobil ini punya tenaga 30kW (41ps)/2.500 - 6.000 rpm dan torsi 20 kgf.m (196 N.m)/0 – 300 rpm.