Geber-geber knalpot di malam hari, emak-emak bawa sapu usir segerombolan anak motor
OTOSIA.COM - Anak motor dengan knalpot bising memang begitu meresahkan. Karena itulah para polisi kerap menindak tegas mereka, meski begitu beberapa dari pelaku tetap ngeyel memakai knalpot bising alias brong.
Terkadang warga yang mengetahui aksi konvoi mereka nekat membubarkan, seperti yang dilakukan oleh emak-emak dalam video postingan akun Instagram @agoezbandz4 pada 9 Oktober 2021. Berikut ulasan lengkapnya!
1 dari 5 Halaman
Awalnya terlihat ada segerombolan anak motor yang nongkrong di trotoar pinggir toko. Mereka juga memarkir motornya di pinggir jalan.
Karena terganggung suara bising knalpot motor mereka, salah satu pemilik toko keluar. Emak-emak tersebut sambil membawa sapu mengusir anak motor yang didominasi menunggangi motor sport full fairing.
Emak-emak tersebut terus berteriak agar mereka pergi. "Nggak ada geber-geber ya, dari mana loe," teriaknya.
2 dari 5 Halaman
Usai diusir dari tempat tersebut anak motor tadi langsung beranjak pergi. Pria perekam video pun mengajak rekan-rekannya untuk segera meninggalkan tempat tersebut.
"Jalan yuk, cabut-cabut," katanya.
3 dari 5 Halaman
Setelah itu, ada seorang pria anggota dari anak motor mendekati emak-emak tersebut. Ia sebagai perwakilan meminta maaf jika kehadiran mereka menggangu kenyamanannya.
"Saya minta maaf, mohon maaf buk ya," katanya sambil merapatkan kedua telapak tangan di dada.
4 dari 5 Halaman
Video yang telah ditonton lebih dari 29 ribu kali ini mendapatkan beragam komentar netizen. Banyak dari mereka yang geram dengan aksi anak motor tersebut.
"Itu 1 silinder semua,,,ya pantes lah nggak enek,,yg punya rumah pasti marah,,,,lagian suaranya fales," tulis @frankirawan
"Emg pada ga tau diri, ganggu orang saja malam2," komentar @cb650r.id
"NR dulu ngab, masalah ga ada etika/sopan santun belakangan..," jelas @maaulanaa_
"Entar aturan tentang knalpot di perketat katanya aparat cari2 duid.kalo ke skak bilangnya "jangan salahkan pengguna knalpot brong,tutup aja pabriknya," tulis @mia_ayam_pakepentol3
"Makanya om.klo.mau tikum jgn depan rumah orang. Hadeuh. Kan jelas banget itu tembok dan pager rumah orang," jelas @santosonugroho1
5 dari 5 Halaman
View this post on Instagram