Otosia.com, Jakarta Bagi pelaku bisnis mengetahui cara mencari persen sangat penting. Dengan begitu akan mengetahui presentasi, seperti keuntungan dan kerugian yang nantinya sangat berguna dalam mengembangkan bisnis.
Presentase dilambangkan dengan %, artinya sama dengan satu per seratus. Biasanya, persen digunakan untuk menggambarkan suatu data dalam bentuk presentase. Adapun rumus dalam menghitung persen, yaitu besar persen sama dengan jumlah bagian dibagi jumlah keseluruhan, kemudian dikalikan 100%.
Baca Juga
Cara mencari persen cukup penting dalam kehidupan sehari-hari. Seseorang perlu mempelajari ini agar bisa menerapkannya dalam berbagai keperluan, seperti saat menghitung diskon atau untuk menyelesaikan tugas matematika. Berikut cara menghitung persen yang dilansir dari Liputan6.com dan sumber lainnya:
Video Populer yang Kamu Cari
powered by
Cara Mencari Persen
Pertama, caranya dengan menghitung nilai secara keseluruhan. Berikut ini rumus perhitungannya:
Persentase (%) = Jumlah Bagian/Jumlah Keseluruhan x 100%
Contoh:
Sebuah toples berisi 1500 permen biru dan 350 permen merah. Sehingga total permen dalam toples tersebut berjumlah 1850. Jumlah 1850 ini bernilai 100%. Lalu berapakah nilai persen dari permen biru dan merah?
Jawaban:
Persentase Permen Biru = Jumlah Permen Biru/Jumlah Keseluruhan Permen x 100%
Persentase Permen Biru = 1500/1850 x 100% = 0,82 x 100% = 82%
Persentase Permen Biru = 82%
Persentase Permen Merah = Jumlah Permen Merah/Jumlah Keseluruhan Permen x 100%
Persentase Permen Biru = 350/1850 x 100% = 0,18 x 100% = 18%
Persentase Permen Biru = 18%
Cara Mencari Persen Diskon
Salah satu contoh persentase yang sering ditemui dalam kehidupan sehari-hari adalah saat ke pusat perbelanjaan. Adapun contoh soal cara mencari persen diskon saat membeli pakaian di pusat perbelanjaan adalah sebagai berikut:
Contoh:
Joko ingin membeli celana di sebuah pusat perbelanjaan. Harga celana yang akan dibeli Joko seharga Rp 700.000, celana itu mendapatkan diskon 30%. Pertanyaannya, berapa uang yang harus dikeluarkan Joko untuk membeli celana tersebut?
Jawaban:
Baju = Rp 700.000
Diskon = 30%
Cara menghitungnya, 30% x 700.000 = 30/100 x 700.000 = 210.000 (besar diskon)Selanjutnya, kurangkan harga awal baju dengan besar diskon yang dihitung.
Harga baju setelah diskon = 700.000 - 210.000 = 490.000
Jadi, Joko harus mengeluarkan uang sebesar Rp 490.000 untuk membeli celana tersebut.
Cara Mencari Persen Keuntungan
Sebelum mengetahui contoh penggunaan cara mencari persen keuntungan, perlu digaris bawahi bahwa penjualan dikatakan untuk jika harga barang yang dijual lebih besar dari modal yang dikeluarkan. Sedangkan, penjualan dikatakan rugi bila harga jual lebih kecil dari hari beli. Adapun contoh penggunaan persen keuntungan adalah seperti berikut:
Contoh 1:
Sebuah warung menjual barang dengan modal Rp100 ribu dan berhasil memperoleh keuntungan sebesar Rp20 ribu, berapa persen keuntungan yang diperoleh warung tersebut?Jawaban:
% Untung = Besar Keuntungan / Modal (100%)
% Untung = 20.000/100.000 x 100%
% Untung = 0,2 x 100%
% Untung = 20%
Hal ini bisa disimpulkan bahwa warung tersebut mendapatkan keuntungan sebesar 20%.
Contoh 2:
Andi membeli mobil seharga Rp10 juta. Jika ia menjual mobil tersebut kepada orang lain dengan harga Rp12 juta, berapa keuntungan yang diperoleh Andi?
Jawaban:
Harga jual lebih besar dari harga beli, jaka memperoleh keuntungan.
Untung = Rp 12.000.000 – Rp 10.000.000 = Rp 2.000.000
Persentase keuntungan = R 2.000.000 / Rp 10.000.000 x 100% = 20%
Cara Menghitung Persen Kerugian
Setelah mengetahui cara mencari persen keuntungan, kini kita akan belajar cara menghitung persen kerugian. Pada dasarnya, kerugian bisa terjadi jika mendapati harga penjualan barang lebih kecil daripada harga saat membelinya. Besarnya kerugian yang diterima bisa dihitung menggunakan rumus persen kerugian, contohnya sebagai berikut:
Sebuah warung makan membeli peralatan dapur seharga Rp15 juta. Ternyata, warung tersebut perlu melakukan upgrade terhadap peralatan dapur, sehingga harus menjual kembali peralatan yang sudah dibeli dengan harga Rp13.500.000. Berapa persen kerugiannya?
Jawab:
Harga beli = Rp15.000.000
Harga jual = Rp13.500.000
Kerugian = Harga Beli - Harga Jual
Kerugian = Rp15.000.000 - Rp13.500.000
Kerugian = Rp1.500.000
Kerugian yang ditanggung sebesar Rp1.500.000.
Persentase kerugian = Besar Rugi / Modal (100%)
% Rugi = Rp1.500.000 / Rp15.000.000 x 100%
% Rugi = 0,1 x 100%
% Rugi = 10%
Setelah melakukan perhitungan, maka akan diperoleh kerugian warung makan tersebut sebesar 10%.
Penulis: Jevi Nugraha
Sumber: Merdeka.com