Otosia.com, Jakarta Honda menawarkan produk SUV yang beragam di Indonesia. Mulai dari Honda BR-V sebagai LSUV 7 penumpang, HR-V sebagai SUV perkotaan dan CR-V diposisikan sebagai SUV premium.
Namun satu segmen yang masih absen adalah SUV kompak dengan ukuran panjang di bawah 4.300 mm. Kategori ini cukup ramai, diisi oleh Toyota Raize, Daihatsu Rocky, KIA Sonet hingga paling besar adalah Mazda CX-3.
Baca Juga
Daya tarik segmen ini terdapat pada ukurannya yang serba kompak dan mudah bermanuver, namun tetap mempertahankan rasa berkendara layaknya mobil SUV.
Mobil baru
Rupanya Honda pun tertarik untuk berebut ceruk dalam segmen tersebut. Melansir bestcarweb.jp, Kamis (6/10/2022), SUV kompak asal Jepang ini dikabarkan akan debut pada musim semi tahun depan dan mempunyai panjang sekitar 4.200 mm.
Dengan demikian mobil ini lebih kecil dibanding ZR-V di Jepang yang mempunyai panjang 4.570 mm atau Honda HR-V di angka 4.330 mm. Secara internasional, SUV baru Honda tersebut akan bersaing dengan Toyota Yaris Cross dan Nissan Kicks.
Informasi terkait mobil ini masih terbatas, namun diketahui bahwa basisnya mengambil platform yang sama dengan Honda Jazz terbaru di Jepang.
Spesifikasi
SUV Honda tersebut dikabarkan akan tersedia dengan dua pilihan mesin. Pertama adalah 1.000cc turbo yang sudah digunakan pada Honda Civic di Eropa. Mesin ini menghasilkan output sebesar 130 PS dan torsi 200 Nm.
Sementara highlight utama terletak pada mesin hybrid. SUV terbaru Honda ini bakal dibenamkan mesin 1.500cc e:HEV yang menghasilkan tenaga 100 PS dengan torsi 127 Nm. Sedangkan motor listrik bawaannya menyemburkan tenaga 120 PS dan torsi 255 Nm.
Seluruh tenaga mesin disalurkan ke roda depan (FWD) atau setiap roda (AWD) melalui girboks CVT. Mesin hybrid diprediksi bisa mencatat konsumsi BBM mencapai 24 km/l.
Soal harga, kemungkinan besar dibanderol mulai dari 2.5 juta Yen atau Rp 263,1 juta (dengan kurs 1 Yen = Rp 105,27). Belum diketahui apakah mobil ini akan dipasarkan di luar Jepang atau tidak.
Honda SUV RS Indonesia
Sementara di Indonesia, PT Honda Prospect Motor (HPM) masih menyiapkan peluncuran produk terbarunya Honda SUV RS. Mobil ini kerap diboyong ke berbagai kota dalam boks berkaca, mengenakan warna kamuflase tebal.
Model tersebut akan menjadi pelengkap deretan SUV Honda di Indonesia, sekaligus menjadi produk terbaru dalam lini model Road Sailing (RS).
"Model ini juga akan memperkuat lini Honda di segmen SUV yang saat ini terus menjadi segmen yang berkembang paling pesat di Indonesia. Saat ini kami masih melakukan beberapa studi mengenai model ini, dan dalam waktu dekat kami akan meluncurkannya di Indonesia," jelas Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM di GIIAS 2022.
Prediksi spesifikasi
Honda SUV RS digadang-gadang akan mengusung platform yang sama dengan Honda BR-V. Hal ini dikaitkan dengan temuan deretan mobil misterius Honda di situs Samsat DKI Jakarta.
Pada segmen Minibus Honda nomor 12 hinga 16, tercatat mobil dengan kode DG47 dan DG48. Kode ini mirip dengan Honda BR-V terbaru, yakni DG31. Setiap model juga mendapatkan mesin “1.5”, tersedia dengan pilihan model E dan RS, serta opsi transmisi manual atau CVT.
Dengan demikian, Honda SUV RS diprediksi kelak akan mengusung mesin 1.500cc naturally aspirated VTEC DOHC dengan semburan tenaga 121 PS dan torsi 145 Nm. Seluruh tenaga disalurkan ke roda depan melalui girboks manual 6 percepatan atau CVT.