Sukses

300 Unit Wuling Air ev Menjadi Kendaraan Pendukung KTT G20 di Bali

Otosia.com, Jakarta Setelah diluncurkan beberapa waktu lalu, sambutan pasar terhadap Wuling Air ev cukup positif. Kini popularitas Wuling Air ev kian terdongkrak setelah menjadi salah satu kendaraan resmi Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali.

Acara serah terima unit Wuling Air ev secara simbolis dilakukan oleh President Director Wuling Motors, Shi Guoyong, kepada Pratikno selaku Menteri Sekretaris Negara di Plaza Bung Karno, Parkir Selatan GBK, Jakarta belum lama berselang.

Video Terpopuler yang Kamu Cari

Menyerahkan 300 Unit

Sebagai Official Car Partner KTT G20, Wuling akan mengerahkan 300 unit Air ev yang terdiri dari 216 unit tipe Long Range dan 84 unit tipe Standard Range dalam rangka mendukung mobilitas para delegasi G20 dan organisasi internasional selama 15-16 November 2022 mendatang di Bali.

“Kami sangat bangga dapat mendukung pelaksanaan KTT G20 di Bali sebagai Official Car Partner. Dukungan ini kami wujudkan dengan menyediakan sebanyak 300 unit Wuling Air ev yang menjadi pendukung mobilitas ramah lingkungan bagi para delegasi dan organisasi internasional,” ujar Shi Guoyong selaku President Director Wuling Motors.

Selama KTT G20 berlangsung, Wuling Air ev ditugaskan sebagai kendaraan resmi para delegasi anggota G20, yang berasal dari Afrika Selatan, Amerika Serikat, Arab Saudi, Argentina, Australia, Brazil, India, Indonesia, Inggris, Italia, Jepang, Jerman, Kanada, Korea Selatan, Meksiko, Prancis, Rusia, Turki, dan Uni Eropa. Kemudian, delegasi undangan lainnya yang berasal dari Uni Emirat Arab, Belanda, Fiji, Kamboja, Rwanda, Senegal, Singapura, Spanyol, dan Suriname juga turut berkendara dengan Air ev.

Untuk Mobilitas Organisasi Internasional

Selain itu, kendaraan listrik compact ini turut mendukung keperluan mobilitas berbagai organisasi internasional yang hadir di acara ini, antara lain Asian Development Bank (ADB), Financial Stability Board (FSB), dan Islamic Development Bank (IDB).

Selain itu, selama di Bali Wuling Air ev juga menjadi kendaraan pendukung bagi International Labor Organization (ILO), International Monetary Fund (IMF), Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD), World Health Organization (WHO) sampai dengan World Trade Organization (WTO).

“G20 adalah showcase yang penting bagi kita untuk menunjukkan keseriusan Indonesia dalam bertransisi menuju energi bersih dan Wuling menjadi bagian penting dalam ekosistem mobil listrik di Indonesia. Terima kasih atas dukungan Wuling karena ini akan menjadi bagian penting dari G20,” ujar Menteri Sekretaris Negara, Pratikno

Jarak Tempuh 300 Km

Mobil yang kompak karena panjangnya tidak sampai 3 meter ini utamaya disuguhkan bagi penggunaan dalam kota. Namun penggunaan yang dimaksud pun diperhitungkan berdasarkan jarak tempuh rata-rata masyarakat di perkotaan.

"Untuk Indonesia Wuling ev ditawarkan dengan jarak tempuh 200 km dan 300 km untuk sekali pengisian baterai penuh," kata Danang Wiratmoko, Product Planning Wuling Motors. 

Untuk sebuah kendaraan listrik, Wuling Air EV bisa dibilang bahkan bisa dipakai hingga ke kota terdekat.

Fitur-Fitur Modern di Kabin

Untuk sebuah kendaraan dengan panjang 2.974 mm, lebar 1.505 mm, dan tinggi 1.631 mm, Wuling Air ev membawa budaya Wuling belakangan ini sebagai kendaraan dengan fitur modern nan nyaman.

Nyaman lebih ke tenang didukung fitur-fitur yang bahkan untuk sebuah mobil kecil, dia diberi kamera mundur. Jadi mungkin bagi para ibu-ibu akan dimudahkan dengan fitur tersebut saat parkir.

Bicara keamanan pada khususnya, dia juga dibuat aman saat tanjakan karena akan rem otomatis jika ada gejala meluncur.

Fungsi tersebut didukung oleh automatic vehicle holding, yang disertai Hill Hold Control untuk start lagi di tanjakan. Sementara itu, rem-nya pun cukup tarik dengan satu jari karena merupakan electric parking brake. 

https://www.newshub.id/interactive2/3791

 

Loading