Sukses

Selain OEM, Ini Produk Denso yang Banjiri Pasar Suku Cadang Kendaraan

Otosia.com, Jakarta Mendengar nama Denso, pasti yang ada di benak kita adalah produk klakson dan busi. Lebih jauh, ternyata unit perusahaan asal Jepang tersebut juga menyediakan suku cadang untuk hampir seluruh kendaraan di Indonesia.

Beberapa produk Denso Indonesia Group yang dihasilkan selain klakson dan busi adalah wiperblade, stick coil, filter udara, filter oli dan barcode.

 

 

 

Ragam Produk

Selain itu, ada juga produk berupa kompresor, evaporator, motor fan dan cabin air filter untuk mobil dan bus yang penjualannya dijalankan oleh Denso Sales Indonesia (DSIA).

Denso melakukan pemasaran produk dan jasa lewat jaringan resmi yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Dengan demikian, end user atau pengguna kendaraan dapat langsung membeli atau menikmati jasa Denso lewat diler dan bengkel resmi yang telah kami tunjuk,” kata Reinard Winardi, Assistant General Manager DSIA Reinard Winardi, Jumat (31/3/2023).

Jaringan Pemasaran

Untuk menjangkau konsumen secara lebih luas, DSIA memiliki jaringan aftermarket sebanyak 108 dealer dan  bengkel AC mobil. Ada juga 21 jaringan diler suku cadang, serta 42 jaringan servis kendaraan bermesin diesel yang tersebar di seluruh Indonesia.

Selain meniagakanan produk OES (Original Equipment Service Parts) untuk kebutuhan aftermarket, DSIA juga menyediakan produk suku cadang OEM (Original Equipment Manufacturing) untuk memenuhi kebutuhan pelaku industri otomotif.

“Lewat bisnis OEM & OES, DSIA juga turut berperan penting dalam menyediakan sparepart dengan kualitas standar teknologi Jepang kepada pabrikan otomotif di Indonesia,” Ujar President Director DSIA Hiroshi Watanabe.

Unit Bisnis Lain

Kalau DSIA hadir untuk meniagakan produk-produk suku cadang, anak perusahaan lain seperti Denso Indonesia (DNIA) menjadi entitas yang bergerak untuk membuat produk-produk suku cadang kendaraan.

Perusahaan tersebut memiliki sebanyak 5 plant dan 1 kantor penjualan untuk memenuhi kebutuhan pelangannya.

“DNIA memiliki hampir 8,500 karyawan yang tersebar di 5 plant & 1 kantor sales yaitu Bekasi Plant, Fajar Plant, Hamaden Plant, DMIA Plant, TACI Plant & DSIA Office. Seluruh karyawan kami adalah pekerja lokal dan ekspatriat yang punya kemampuan handal untuk selalu berkomitmen membuat produk-produk yang terjamin kualitasnya,” kata Shigeru Kato, President Director DNIA.

Loading