Otosia.com, Jakarta Ketika motor sudah mulai kehabisan bensin, maka pengendaranya harus segera ke SPBU untuk mengisi BBM. Akan tetapi terkadang ada saja tingkah kocak pengendara ketika sedang mengantre.
Begitulah yang dilakukan cewek penunggang Honda Beat ini. Saat mengisi BBM jok motornya malah copot hingga jadi bahan tertawaan teman-temannya.
Baca Juga
Dari video yang diunggah akun TikTok @nidarafan pada Sabtu (14/1/2023), kejadian ini bermula saat cewek itu sedang mengantre di SPBU. Ketika mendapat giliran, ia segera turun dari motor.
Video Terpopuler yang Kamu Cari
powered by
Jok Motor Copot
Selanjutnya ia membuka jok motornya, namun tiba-tiba malah copot hingga terlempar ke bawah. Seketika ia panik, tetapi tetap membiarkannya dan memilih mengisi bensin dulu.
Petugas SPBU pun segera menerima uang cewek tersebut dan mengisi BBM ke motornya. Sedangkan cewek dengan helm hitam tersebut langsung mengambil jok motornya di bawah.
Ia segera memasang lagi jok motornya, akan tetapi posisinya terbalik. Temannya atau perekam video langsung mengingatkan bahwa posisi jok terbalik.
"Terbalik," teriaknya sambil tertawa.
Komentar Netizen
Video yang telah disukai lebih dari 136 ribu kali ini mendapatkan beragam komentar netizen. Banyak dari mereka yang malah salah fokus ke petugas SPBU.
"Mas nya ko ngga ketawa😭," tulis kupu-kupu
"mas nya gi badmood anjir😭," jelas Anis
"Kok iso mas e g guyu blas😂," komentar rn
"GUE SAMPE NANGIS SUMPAH LUCU BANGET," ungkap bin
"ii sumpah aku pernah dan bapak spbunya gamau bantuin!! semenjak itu gamau bawa motor😂," tulis jodohmu
Video
Aksi Kocak Seorang Cewek Naik Motor dengan Bodi Mleyot, Meski Rusak Tetap Santuy Banget
Kejadian bodi motor matik rusak parah hingga mleyot memang sering terjadi. Meski demikian tetap saja pengendaranya nekat mengendarainya, padahal hal ini sangatlah berbahaya.
Begitu juga yang dilakukan cewek berhijab satu ini. Ia mengendarai motor matik Honda Beat dengan kondisi bodi mleyot dengan begitu santainya.
Aksi kocaknya ini dibagikan melalui sebuah video yang diunggah oleh akun TikTok @senja_subayang pada Senin (9/1/2023). "Janji nggak boleh ngakak," tulisnya.
Bodi Mleyot
Dalam video terlihat jelas ada seorang wanita dengan helm hitam mengendarai motor dengan bodi rusak parah. Bodi depan dan belakang motor seperti patah atau tak sejajar.
Meski begitu ia tetap mengendarainya, tentunya dengan sangat berhati-hati. Terlihat juga ia sedikit kesulitan mengendalikan laju motornya, berulang kali seperti hendak kehilangan kendali.
Bahkan ketika melewati jalanan rusak motor cewek tersebut seperti kehilangan kendali. Namun ia berhasil menguasainya kembali dan kemudian melaju di atas aspal lagi.
Komentar Netizen
Video yang telah disukai lebih dari 59 ribu kali ini mendapatkan beragam komentar netizen. Banyak dari mereka yang ngakak dengan aksi cewek tersebut.
"tokyo drift versi lokal," tulis Abima.Mahardika
"orang-orang pada kenapa sih? 😭kenapa ga langsung dibawa ke bengkel," jelas _emotionalboys2001
"apa itu bengkel?? mending duit nya buat seblak 🗿," komentar Ell Rime
"selagi ban motor masih berputar dengan baik berarti tidak usah dibawa ke bengkel🤟," ungkap Romusha12
"diluar nalar," tulis widyaluthfiyyah