Sukses

Cewek Ini Berangkat Kerja Diantar Polisi, Bermula dari Motor Mendadak Mogok di Jalan

Otosia.com, Jakarta Tugas polisi salah satunya memang mangayomi masyarakat. Karena itulah mereka selalu memberikan bantuan jika ada masyarakat yang sedang kesusahan.

Begitu pun yang dialami seorang cewek pemilik akun TikTok @miranting. Melalui video yang diunggah Rabu (18/1/2023), ia bercerita bahwa dirinya diantar polisi untuk bekerja gara-gara motornya mogok.

"Mau pergi kerja, motor tiba-tiba mati di perjalanan. Udah minta tolong orang untuk starter tapi tetep gamau nyala," tulisnya.

Dibantu Polisi

Di saat motornya mendadak mogok itu, sebenarnya ia sudah ingin menangis karena kebingungan. Namun tiba-tiba ada seorang polisi yang membantu, motornya pun diotak-atik agar kembali menyala. Sayang usahanya itu gagal.

Apesnya lagi pemilik akun sedang membawa uang sedikit, sehingga jika ke bengkel takut tak cukup. Beruntungnya polisi malah menawarkan untuk diantar bekerja.

"Mau bawa motor ke bengkel tapi duit gue ngepas. Akhirnya beliau nawarin solusi agar motor diparkir di sekitar situ dan tumpangan ke kantor," tulisnya.

Pemilik akun pun menerima tawaran itu. Namun ia sempat kaget, sebab polisi mengantar dirinya berangkat kerja dengan menaiki mobil.

"Akhirnya sampai kantor terima kasih bapak Ricky atas bantuannya," tulisnya.

Komentar Netizen

Video yang telah disukai lebih dari 700 kali ini mendapatkan beragam komentar netizen. Banyak dari mereka yang salut dengan kebaikan hati polisi tersebut.

"ma syaa Allah...sehat dan berkah buat pak pol nya..🥰," tulis U & Bu fam's

"Barokallah paling police🥰," jelas @perempuanpena

"ak pas plng kemaleman ama tmen..nyari angkot kgak ada... d anterin ama pak pol pke mobil polisi smpe rmh 😅 cm bsa blng trmaksih 😅," ungkap nenk sity

"Saya pernah di tol mau belok malah lurus.akhirnya diem aja @trs diparanin patroli eh dikawal sampe pintu tol. serasa jd pejabat pake patwal😅😅😅," komentar coolmom

"alhamdulillah ...msh ada polisi baik....barokallah bpk ...sdh mnolong sdr sy ...barokallah ya paakk," tulis sumirahdiran

Video

@miranting Kejadian ini random bgt asli! Tapi gak semua org punya pengalaman dianter kerja sama pak polisi kan?😂 btw terima kasih Pak Ricky untuk bantuannya!🤗 #police #polisibaik #polisiindonesia ♬ Melting - Kali Uchis

 

Kebaikan Hati Polisi, Mau Bantu dan Antarkan Pulang Pasutri yang Dorong Motor Mogok

Polisi memang memiliki tugas untuk mengayomi masyarakat. Tak jarang mereka turun tangan membantu pengendara yang mengalami kendala di jalan raya.

Seperti halnya yang dilakukan polisi pemilik akun TikTok @riskilubisofficial. Melalui video yang diunggah pada Selasa (10/1/2023), ia membantu pasangan suami istri yang motornya mogok.

Kejadian ini bermula saat ia dan seniornya sedang patroli. Tanpa sengaa bertemu bapak dan ibu yang mendorong motornya di pinggir jalan.

"Suatu Sore Ketika saya dan senior saya sedang Melaksanakan Patroli Kami Melihat ada seorang Bapak & Ibu sedang Mendorong Motornya, lalu Kami berhenti dgn maksud untuk Menolong mereka 🙏🏻 (Munggu/17.45Wib - Dijalan Poros Karimun)," tulisnya.

Langsung Membantu

Seketika ia berhenti untuk membantu pasutri tersebut. Dugaan awal motor yang keduanya kendarai kehabisan bensin, namun setelah ditanya ternyata mengalami kerusakan hingga mogok.

Pemilik akun langsung menawarkan bantuan dengan mengantarkan pasutri itu pulang sampai rumah. Sedangkan motor matik itu diangkat ke bak mobil patroli.

"Ayo kami angkat kita bawa pulang," katanya.

Kemudian ia langsung menuju rumah pasutri itu. Mobil pun memasuki jalan pedesaan dan ketika sampai dekat rumah pasutri itu motornya langsung diturunkan.

"Ini yang bisa kami bantu ya," jelasnya.

Ternyata rumah pasutri itu masih masuk ke gang kecil. Sehingga mobil polisi tak bisa masuk ke dalamnya dan hanya bisa mengantar dari jalan utama desa.

Komentar Netizen

Video yang telah disukai lebih dari 668 ribu kali ini mendapatkan beragam komentar netizen. Banyak dari mereka yang salut dengan kebaikan hati polisi tersebut.

"kayak ini polisi yang di ingin kan masyrakat😭," tulis Bim MA

"semoga polisi kek gini di perbanyak 🥺," jelas Hairin

"🥰🥰bapa polisi hebat baik hati itu yang dicari masarakat," ungkap henii

"Bantulah orang-orang baik,orang seperti ini😭," komentar AES92

"seandainya semua polisi sperti ini alangkah aman dan nyamannya kami rakyat," tulis pangeranzuhae

Loading