Otosia.com, Jakarta Kawasaki Ninja H2 sulit ditampik menjadi salah satu motor fenomenal abad ini. Terlebih lagi dengan Ninja H2R, besutan versi sirkuit yang hingga detik ini masih belum juga dipasarkan di Indonesia.
Kenapa belum dijual di Indonesia dan berapa harganya jika bisa dijual? Pertanyaan ini memang sangat menggugah rasa penasaran.
Baca Juga
Bicara sejarahnya sendiri, sudah hampir delapan tahun sejak Kawasaki Ninja H2 mulai berwujud dan secara perdana jika melihat historinya, ia mulai bisa dipesan di dealer-dealer Kawasaki secara pre-order di seluruh Indonesia mulai 2015.
Namun tidak demikian dengan Ninja H2R. Padahal, motor ini sungguh menggiurkan, apalagi bagi para sultan yang sudah siap rogoh kocek dan penasaran untuk segera menjajalnya di sirkuit.
Video Populer yang Kamu Cari
powered by
Tenaga Ninja H2R
Semenggiurkan apa? Sebagai perbandingan, jika Kawasaki Ninja H2 merupakan versi legal untuk jalanan dari sepeda motor prototipe Ninja H2R dan itu saja sudah berdaya 200 HP, Ninja H2R bisa seratus tenaga kuda lebih banyak, yakni 300 HP.
Secara mendasar, Ninja H2 dipasangi mesin 998 cc 4-silinder segaris, berpendingin cairan, serta memiliki supercharger. Ini dia senjatanya.
Beberapa teknologi khusus juga terpasang di dalamnya, antara lain Kawasaki Traction Control (KTRC), Kawasaki Launch Control (KLCM), Kawasaki Intelligent Anti-Lock Brake System (KIBS), dan damper Ohlins di setang yang bekerja secara elektronik.
Sistem suplai bahan bakar juga sama-sama mengandalkan DFI with 50mm throttle bodies (4) dengan dual injection dan Kawasaki Supercharger. Namun perbedaannya ada pada penggarapan kompresi.
Jika bicara data spesifikasi, keduanya menunjukkan perbedaan. Jika Ninja H2 punya rasio kompresi 8.5:1, Ninja H2R punya kompresi 8.3:1.
Hal ini juga berefek pada torsi. Catatannya, torsi maksimum untuk Ninja H2 adalah 104.9 lb-ft @ 11,000 rpm. Sementara itu, Ninja H2R adalah 121.5 lb-ft @ 12,500 rpm.
Tertimoni Pembalap Isle Man of TT
Seberapa kencang larinya? Pembalap yang juga terjun di Isle Man of TT, James Hillier, adalah salah satu sosok yang beruntung karena pada awal kemunculan motor ini bisa menjajalnya di ajang tersebut.
Dengan pengalaman James yang sudah cukup mumpuni di ajang race dunia, ia berhasil menorehkan rekor kecepatan 206 mph (331,5 km/h) dan mencatatkan hasil paling memuaskan selama usia race tersebut dihelat.
Hillier mengakui bahwa dirinya sempat gugup bercampur bahagia ketika diundang menjadi pembesut motor supercharger itu.
Sudah mentok? Nah, pihak R&D Kawasaki Heavy Industries, Ltd. melakukan test ride setelah launching Ninja H2R di ajang Intermot 2014. Sebelumnya, pihak internal memberikan pernyataan bahwa race version ini bertenaga sebesar 296 hp dengan kecepatan maksimal lebih dari 210mph (338 km/h).
Tembus 400 Km/jam dalam Hitungan 2,6 Detik
Sebelumnya mantan juara World Supersport dengan Kawasaki Ninja ZX-6R asal Turki, Kenan Sofuoglu, mempu menggeber Ninja H2R hingga maksimal.
Tidak tanggung-tanggung, Sofuoglu menjadi orang pertama yang mengendarai Kawasaki Ninja H2R pada kecepatan 400 km/jam!
Empat kali juara dunia ajang World Supersport tersebut menjajal Ninja H2R pada jembatan Osman Gazi yang telah dibuka untuk umum.
"Saat saya meminta motornya, Kawasaki bilang bahwa kecepatan tertingginya hanya 380 km/jam dan akan menjadi mimpi dapat menembus 400 km/jam," ujar Sofuoglu pada WorldSBK.
Benar saja, Sofuoglu berhasil menggeber Kawasaki Ninja H2R mencapai kecepatan 400 km/jam dari keadaan diam hanya dalam 26 detik saja.
Harga Perkiraan
Sebagai motor dengan spesifikasi track-only, Kawasaki Ninja H2R mengusung berbagai peranti khusus guna memaksimalkan unsur kecepatan sehingga tetap enak ditarikan dan juga enteng melibas aerodinamika sebagai bagian dari pendobrak lesatan.
Berapa harganya? Ninja H2 saja saat ini dibanderol oleh PT Kawasaki Motor Indonesia hingga Rp 860 juta lebih.
Lantas berapa harga Ninja H2R? Sebelum bicara harga motor utuh, harga sayap di fairing-nya saja sudah bikin tercengang.
Kawasaki Ninja H2R menggunakan sayap atau wings yang diperuntukkan untuk memecah udara sehingga ia lancar melibas hambatan udara. Posisinya kalau di Ninja H2 diganti dengan spion sebagai salah satu syarat motor layak jalan.
Berapa harga wings Ninja H2R itu? Menurut lansiran motorival.com, satu paket wings Kawasaki Ninja H2R dihargai mencapai 3.360 poundsterling atau setara dengan Rp 70,1 jutaan.
Bayangkan saja, sayap atau wings-nya saja bisa seharga satu sepeda motor. Kalau dihitung-hitung, sayapnya saja seharga Ninja 250.
Harga di Indonesia
Lantas berapa harga Kawasaki Ninja H2R? Memang masih menjadi problem soal bagaimana mungkin sepeda motor ini dipasarkan di dalam negeri, sekalipun ada catatan bahwa salah satu sultan di Indonesia berminat meminangnya.
"Tiga pembeli pertama itu salah satunya maunya yang H2R. Kata dia, kalau itu yang dijual, saya mending ambil yang itu, Pak," ujar Michael Candra Thanadi, Deputy Head Sales Promotion PT Kawasaki Motor Indonesia dalam satu kesempatan.
Michael sendiri memastikan bahwa H2R tidak masuk Indonesia. Motor itu sendiri tidak bisa dipakai di jalan umum. Dengan begitu pula, proses masuk ke Indonesia pun tidak mudah.
"H2R kami positif enggak masukin, soalnya bingung mesti ke TPT. Uji tipenya mau gimana, orang lampu aja enggak ada," ujarnya.
Namun sekadar gambaran. Kerap kali Ninja H2R diposisikan berharga hampir dua kali lipat dari Ninja H2. Artinya, harga jual Ninja H2R jika di Indonesia mungkin sekitar Rp 1,6 miliar. Itu pun kalau tidak ada problem di persyaratan yang membuat harganya makin melonjak.