Otosia.com, Jakarta Biasanya tempat parkir akan diberi peraturan agar para pengendara parkir dengan rapi. Mereka akan mencari tempat yang kosong untuk parkir motor masing-masing.
Namun ada yang unik di tempat parkir kantor seorang pria pemilik akun TikTok @i.kiiii. Pasalnya motor-motor karyawan dikelompokkan berdasarkan modelnya.
Baca Juga
Video yang memerlihatkannya sendiri diunggah pada Kamis (23/3/2023). "Stitch video ini kalau ada yang bisa kalahin rapihnya management parkir di kantor gue," tulisnya.
Video Terpopuler saat Ini
powered by
Rapi Banget
Awalnya pemilik akun memasuki parkiran basement di kantornya. Menariknya parkir di sana benar-benar rapi, sebab dikelompokkan berdasarkan model motor.
Tempat parkir Honda Beat disendirikan, bahkan di atasnya diberi tulisan "Honda Beat". Hal semacam ini dilakukan juga untuk model motor lainnya.
Sejumlah Yamaha RX King diparkir di tempat yang sama. Kemudian ada juga parkir khusus Vespa, Yamaha Mio, Honda Scoopy, Honda PCX, Yamaha Aerox, hingga Yamaha NMax.
Komentar Netizen
Video yang telah disukai lebih dari 35 ribu kali ini mendapatkan beragam komentar netizen. Banyak dari mereka yang mempertanyakan model motor lain.
"bisa-bisanya vario kagak ada," tulis floshop
"supra gaboleh ngantor di sini ya," jelas mundane
"supra pit ga ada," ungkap Shabrina
"Berasa kopdar," komentar moonlxgh
"Lah motor gw gasgaz monkey parkir di mana ya," tulis Raden Wesley
Video
@i.kiiii Inilah yang terjadi kalau marie kondo ngelamar di manajemen parkir gedung 😅 Ada yang bisa tebak dimana? . . . . #foryoupage #serunyaditiktok #mekaarhits #viralditiktok ♬ Ngopi Maszeh - Happy Asmara
Pasutri Dorong Motor Gara-gara Habis Bensin, Polisi Baik Hati Langsung Turun Tangan Beri Bantuan
Salah satu tugas polisi memanglah mengayomi masyarakat. Karena itulah tak heran jika mereka akan selalu tanggap membantu masyarakat yang kesusahan di jalan.
Seperti itulah yang dilakukan tiga polisi baik hati ini. Keduanya membantu pasangan suami istri (pasutri) yang sedang kehabisan bensin di jalan.
Video yang memerlihatkan momen ini sendiri diunggah oleh akun TikTok @julianajuliana8888 pada Rabu (22/2/2023).
Ditolong Polisi
Kejadian ini bermula saat pemilik akun sedang berada di depan rumahnya. Tanpa disadari ada pasutri yang sedang mendorong motor karena kehabisan bensin.
Tak lama datang mobil patroli polisi yang mendekati pasutri tersebut. Tiga anggota turun dan langsung mendekati untuk memberikan bantuan semampunya.
Setelah mengetahui masalah yang ada, dua polisi langsung kembali ke mobil untuk membelikan bensin. Sedangkan seorang polisi lain berada di lokasi menemani pasutri tadi.
Dibelikan Bensin
Setelah menunggu beberapa saat, akhirnya polisi tadi kembali lagi. Tentu dengan membawa sebotol bensin dan langsung diisikan ke tangki motor pasutri apes tersebut.
Mendapatkan bantuan tak terduga, pasutri itu sangat berterima kasih ke polisi. Keduanya langsung bergegas melanjutkan perjalanannya.
Sedangkan ketiga polisi tadi segera melanjutkan perjalanan juga untuk menjalankan tugasnya. Tak lupa sebelum berpisah, polisi melambaikan tangan ke anak yang digendong si ibu.
Komentar Netizen
Video yang telah disukai lebih dari 528 ribu kali ini mendapatkan beragam komentar netizen. Banyak dari mereka yang salut dengan kebaikan hati dua polisi tersebut.
"tugas utama polisi yg dlu hilang , kembali lgi ku liat di 2 polisi ini, yaitu mengayomi masyarakat," tulis humanseasonEnd
"kalau gini, masyarakat pasti sayang sama polisi," jelas akunkuyaakunku
"percayalah.masih ada polisi yg baik baik.wlwpun oknum juga bnyak.. jaga amanah pak..ALLAH pasti jaga bapk juga🤲," komentar Al Ghifari
"semoga terbalaskan kebaikan om polisi😇," ungkap bantaimagang86
"Kesimpulannya setiap orang punya sisi baik dan sisi buruknya masing masing, siapapun itu apapun itu 😇," tulis Reza Alviansyah