Sukses

Harga Motor Honda Beat: Spesifikasi, Fitur, Kelebihan dan Kekurangannya Terupdate September 2023

Otosia.com, Jakarta Inilah Honda Beat, motor berjenis skuter matic dari PT Astra Honda Motor (AHM) yang sudah memulai debutnya pertama kali sejak tahun 2008 yang hingga kini banyak terlihat di jalanan berbagai kota di Indonesia. Sejak awal meluncur, motor ini telah menjadi motor skutik yang laris karena harga motor yang terbilang murah dan konsumsi BBM yang irit.

Selain harga motor yang terjangkau, motor ini memiliki desain sporty yang pastinya sangat disukai konsumen termasuk anak muda. Motor satu ini juga memiliki beragam fitur menarik yang menjadikan motor ini semakin lengkap dan unggul.

Apa lagi sih keunggulan motor Honda Beat ini selain harga motor yang murah? Simak pembahasannya.

Video Terpopuler yang Wajib Kamu Tonton

Eksterior Honda Beat

New Beat memiliki desain badan yang dinamis, striping modern, dan dilengkapi dengan lampu utama LED. Panel meter kombinasi analog dan digital dengan lcd warna biru dan hitam, power charger, dan secure key shutter with seat opener terintegrasi dengan kunci utama.

Rangka Honda Beat terbaru, yaitu eSAF atau Enhanced Smart Architecture Frame, meningkatkan kemampuan manuver, membuatnya lebih stabil dan mudah di-handle. Dengan rangka baru ini, Honda Beat terbaru menjadi lebih ringan 8 persen, lebih efisien dalam penggunaan bahan bakar, dan memiliki performa yang lebih bertenaga.

Pada bulan Februari 2023, New Honda Beat tipe CBS menawarkan pilihan warna baru yang lebih sporti dan bergaya perkotaan. Pilihan warna baru tersebut adalah Jazz Silver Black, Hard Rock Black, Funk Red Black, dan Techno Blue Black. Keempat warna ini dilengkapi dengan stripe baru yang bergaya sporti dengan desain geometris tajam yang melingkupi sisi bodi sepeda motor.

Harga Motor Honda Beat

Selain irit, motor ini juga memiliki harga motor yang terbilang terjangkau. Tak heran jika motor ini sangat populer dan menjadi yang paling laris untuk saat ini dengan pengguna dari berbagai kalangan baik kalangan dewasa maupun kalangan muda. Belum lagi desain yang sporty membuatnya semakin digemari oleh berbagai kalangan.

Selain harga motor murah dan desain sporty, motor matic ini juga memiliki banyak fitur yang dijual dengan berbagai varian dengan harga motor yang beragam namun tetap terbilang terjangkau sehingga motor ini lebih laris dari kompetitornya. yok bisa dipilih!

Berikut harga motor Honda Beat terupdate 2023.

MODEL MOTOR VARIAN HARGA 
Honda Beat Beat CBS Rp18,05 Juta
  Beat Street Rp18,7 Juta
  Beat Deluxe Rp18,9 Juta

Kelebihan dan Kekurangan Honda Beat

Dengan harga motor yang murah, New Honda Beat series memiliki lampu depan menggunakan teknologi LED dan panel meter dengan fitur Combined Digital Panel Meter yang menampilkan berbagai informasi, termasuk penunjuk kecepatan, odometer, bahan bakar, dan fitur indikator ECO untuk membantu pengendara dalam berkendara yang efisien dalam konsumsi bahan bakar. Layar panel meter ini juga menampilkan tampilan layar berwarna biru.

Untuk keamanan, New Honda Beat series dilengkapi dengan fitur Secure Key Shutter yang dilengkapi dengan tombol pembuka jok untuk memudahkan pengguna dalam membuka tutup jok motor. Sistem pengereman menggunakan fitur Combi Brake System (CBS). Selain itu, model ini dilengkapi dengan Side Stand Switch dan Parking Brake Lock.

New Honda Beat tipe Deluxe memiliki fitur power charger pada Inner Rack kanan depan untuk mengisi ulang baterai gadget pengendara saat berkendara jarak jauh. Untuk kenyamanan berkendara, kedua model ini didukung oleh teknologi rangka eSAF (enhanced Smart Architecture Frame) yang membuat skutik ini lincah dan mudah dikendarai. Jarak jok dengan tanah 740 mm dan Step Floor yang luas dengan jarak ground clearance sebesar 147 mm juga membuat pengendara lebih fleksibel.

New Honda Beat Deluxe dilengkapi dengan fitur ISS (Idling Stop System) yang mematikan mesin secara otomatis saat motor berhenti dan menyala kembali saat tuas gas diputar untuk efisiensi bahan bakar yang lebih baik. Motor ini juga dilengkapi dengan teknologi ACG Starter yang memberikan sensasi menghidupkan mesin motor dengan suara halus.

Namun kekurangan motor ini adalah memiliki ukuran dimensi yang kecil sehingga kurang nyaman untuk digunakan oleh orang berpostur tinggi

Spesifikasi Honda Beat

Honda Beat memiliki ukuran dimensi sebesar 1.877 mm (panjang), 669 mm (lebar), dan 1.074 mm (tinggi), serta jarak sumbu roda sebesar 1.256 mm dan jarak terendah ke tanah sebesar 147 mm. Motor ini menggunakan mesin 109,5cc 4-Langkah, SOHC, eSP yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 9 Ps/7.500 rpm dan torsi 9,3 Nm/5.500 rpm. Kapasitas tangkinya mencapai 4,2 liter.

Honda Beat memiliki rangka tulang punggung eSAF (Enhanced Smart Architecture Frame) dan suspensi depan teleskopik serta suspensi belakang lengan ayun dengan peredam kejut tunggal. Pada sistem pengereman, Honda Beat dilengkapi dengan rem depan berjenis cakram hidrolik dengan piston tunggal, serta rem belakang berjenis tromol. Ukuran ban depan yang digunakan sebesar 80/90 - 14 M/C berjenis tubeless, sementara untuk ban belakang berukuran 90/90 - 14 M/C yang juga berjenis tubeless.

Simulasi Kredit Honda Beat

Menilik Harga Honda Scoopy di Atas, Jika Anda Berminat pada Honda Scoopy, Simulasi Kredit Tersedia. Dengan Landasan Harga Motor Honda Scoopy Terendah dengan Uang Muka 20% dan suku bunga 3%, Simulasi Kredit Ini Berlaku untuk Wilayah JABODETABEK. Berikut Detailnya :

 

HASIL PERHITUNGAN SIMULASI KREDIT MOTOR BARU

11 Bulan

AREA TINGGAL Jabodetabek
JENIS KENDARAAN Motor Baru
HARGA KENDARAAN Rp 18,050,000
UANG MUKA / DP 20% - Rp 3,610,000
JANGKA WAKTU PEMBAYARAN / TENOR 11 Bulan
SUKU BUNGA 3%
CICILAN PER BULAN Rp 1,437,000
TOTAL PEMBAYARAN PERTAMA Rp 3,610,000
DP
Biaya Admin
Asuransi
Biaya Provisi
Biaya Fidusia
Angsuran 1
Rp 3,610,000
Rp 650,000
Rp 325,000
Rp 0
Rp 0
Rp 1,437,000

 

HASIL PERHITUNGAN SIMULASI KREDIT MOTOR BARU

23 Bulan

AREA TINGGAL Jabodetabek
JENIS KENDARAAN Motor Baru
HARGA KENDARAAN Rp 18,050,000
UANG MUKA / DP 20% - Rp 3,610,000
JANGKA WAKTU PEMBAYARAN / TENOR 23 Bulan
SUKU BUNGA 3%
CICILAN PER BULAN Rp 710,000
TOTAL PEMBAYARAN PERTAMA Rp 3,610,000
DP
Biaya Admin
Asuransi
Biaya Provisi
Biaya Fidusia
Angsuran 1
Rp 3,610,000
Rp 650,000
Rp 602,000
Rp 0
Rp 0
Rp 710,000

 

HASIL PERHITUNGAN SIMULASI KREDIT MOTOR BARU

35 Bulan

AREA TINGGAL Jabodetabek
JENIS KENDARAAN Motor Baru
HARGA KENDARAAN Rp 18,050,000
UANG MUKA / DP 20% - Rp 3,610,000
JANGKA WAKTU PEMBAYARAN / TENOR 35 Bulan
SUKU BUNGA 3%
CICILAN PER BULAN Rp 481,000
TOTAL PEMBAYARAN PERTAMA Rp 3,610,000
DP
Biaya Admin
Asuransi
Biaya Provisi
Biaya Fidusia
Angsuran 1
Rp 3,610,000
Rp 650,000
Rp 845,000
Rp 0
Rp 0
Rp 481,000

Berapa cc BeAT 2023 terbaru?

Kapasitas mesin Honda Beat adalah 109,5 cc, yang termasuk dalam kategori skutik entry level. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 9 ps (9,12 hp) pada putaran 7.500 rpm (rotasi per menit). Tenaga ini cukup besar untuk menggerakkan skutik dengan bobot kosong 89 kg. Selain itu, mesin Honda Beat juga memiliki torsi maksimal sebesar 9,3 Nm pada putaran 5.500 rpm.

Apa bedanya BeAT karbu dan BeAT FI?

Honda Beat Karbu menggunakan sistem karburator, yaitu sebuah alat yang berfungsi untuk mencampurkan bahan bakar dengan udara sebelum masuk ke ruang bakar. Kelebihan sistem karburator adalah lebih mudah dalam perawatan dan perbaikan, serta lebih murah harganya. Namun, kekurangan sistem karburator adalah lebih boros bahan bakar dan lebih berpotensi mengeluarkan gas buang yang berbahaya bagi lingkungan.

Honda Beat FI sudah menggunakan sistem injeksi, yaitu sebuah sistem yang menggunakan pompa elektronik untuk menyemprotkan bahan bakar ke ruang bakar secara presisi dan optimal. Kelebihan sistem injeksi adalah lebih hemat bahan bakar dan lebih ramah lingkungan, serta memiliki performa yang lebih responsif dan stabil. Namun, kekurangan sistem injeksi adalah lebih rumit dalam perawatan dan perbaikan, serta lebih mahal harganya.

BeAT deluxe 2023 warna apa aja?

Honda Beat tidak hanya memiliki varian standar, tetapi juga varian deluxe yang menawarkan pilihan warna yang lebih menarik dan elegan. Varian deluxe ini memiliki empat pilihan warna, yaitu deluxe black, deluxe blue, deluxe green, dan deluxe dark silver. Warna-warna ini memberikan kesan mewah dan sporty pada skutik Honda Beat.

Rangka eSAF terbuat dari apa?

Honda Beat memiliki rangka yang kuat dan ringan, yaitu rangka eSAF (enhanced Smart Architecture Frame). Rangka ini terbuat dari lembaran pelat baja yang diproses dengan teknik press dan pengelasan laser. Teknik ini dapat menghasilkan rangka yang lebih presisi dan rapi, serta mengurangi deformasi atau perubahan bentuk yang tidak diinginkan.

Rangka eSAF dipakai untuk motor apa?

  • Honda Genio: Skutik pertama yang menggunakan rangka eSAF ini. Honda Genio memiliki desain yang elegan dan fashionable, dengan pilihan warna yang variatif. Skutik ini juga memiliki fitur-fitur canggih, seperti speedometer digital, lampu LED, rem cakram depan, sistem pengereman CBS (Combi Brake System), dan bagasi luas.
  • Honda BeAT: Skutik yang memiliki performa yang responsif dan irit bahan bakar. Skutik ini juga menggunakan rangka eSAF yang membuatnya lebih ringan dan stabil. Skutik ini juga memiliki fitur-fitur menarik, seperti speedometer digital, lampu LED, rem cakram depan, sistem pengereman CBS, dan bagasi luas. Honda BeAT memiliki dua varian, yaitu BeAT standar dan BeAT Street. BeAT standar memiliki desain yang sporty dan dinamis, sedangkan BeAT Street memiliki desain yang lebih macho dan adventure.
  • Honda Scoopy: Skutik yang memiliki desain yang retro dan klasik, namun tetap modern dan stylish. Skutik ini juga menggunakan rangka eSAF yang membuatnya lebih ringan dan kuat. Skutik ini juga memiliki fitur-fitur canggih, seperti speedometer digital, lampu LED, rem cakram depan, sistem pengereman CBS, dan bagasi luas. Honda Scoopy memiliki beberapa pilihan warna yang menarik, seperti merah marun metalik, biru metalik, putih mutiara metalik, hitam metalik, dan kuning metalik.
  • Honda Vario 160: Skutik yang memiliki performa yang tangguh dan bertenaga. Skutik ini menggunakan mesin 160 cc dengan teknologi eSP+ (enhanced Smart Power Plus) yang dapat menghasilkan tenaga maksimal 15 ps dan torsi maksimal 13,8 Nm. Skutik ini juga menggunakan rangka eSAF yang membuatnya lebih ringan dan stabil. Skutik ini juga memiliki fitur-fitur canggih, seperti speedometer digital dengan panel LCD warna biru, lampu LED dengan desain tajam, rem cakram depan dan belakang dengan sistem ABS (Anti-lock Braking System), dan bagasi luas. Honda Vario 160 memiliki desain yang sporty dan futuristik, dengan pilihan warna yang elegan, seperti hitam metalik matte red stripe, putih metalik matte blue stripe, merah metalik matte black stripe, biru metalik matte silver stripe.
Loading