Kevin Aprilio mengunggah sebuah video yang perlihatkan dirinya sedang ngebut di jalan raya. Rupanya, aksi ini mengundang reaksi dari sang ibunda, Memes
OTOSIA.COM - Musisi yang gemar dengan dunia otomotif tentu banyak, salah satunya adalah Kevin Aprilio. Bahkan didapati dirinya miliki Ferrari 458 berkelir kuning.
Terbaru, Kevin Aprilio mengunggah sebuah video yang perlihatkan dirinya sedang ngebut di jalan raya. Rupanya, aksi ini mengundang reaksi dari sang ibunda, Memes.
1 dari 5 Halaman
Kevin Pacu Mobil di Jalan Raya
Hal itu terungkap dari video terbaru Kevin di instagram. Tampak Kevin memacu mobilnya di jalan raya.
"Manasin Ferra. Suka ngambek dia kalau gak diperhatiin," tulis Kevin dalam keterangan videonya.
2 dari 5 Halaman
Diingatkan Sang Mama
Melihat sang anak sedang ngebut di jalan raya, Memes pun langsung bereaksi dan beri komentar ke postingan anaknya itu. Dirinya mengingatkan agar Kevin tak ngebut-ngebut.
"Kak @kevinaprilio jangan ngebut please," tulis Memes
3 dari 5 Halaman
Komentar Warganet
Hal ini pun rupanya mengundang warganet berkomentar. mereka menuliskan beragam komentar.
"Jewer tante," tulis @novasolasdo.
"Hahahhaha," tulis @Aldyrolanda.
4 dari 5 Halaman
Beli Tahun Lalu
Kevin Aprilio membeli mobil Ferrari tersebut pada 2019 lalu. Dia mengunggah foto mobilnya saat tiba di Jakarta.
"Sayang, akhirnya datang juga di Jakarta," ujar Kevin Aprilio kepada sang kekasih Vicy Melanie yang turut menemaninya.
5 dari 5 Halaman
Harga Mobil Ferrari Kevin
Supercar Ferrari berkelir kuning milik Kevin Aprilio ini mempunyai harga yang pastinya mahal, sekitar Rp4 miliar. Performanya pun jangan diragukan lagi, mobil ini dibekali mesin berkapasitas 4499 cc.
Sumber: Merdeka.com