Sukses

4 Kreasi Satria FU ala Anak Sekolah

Otosia.com Modifikasi Suzuki Satria FU milik Erlangga ini mengusung konsep Street Racing, namun tetap mengutamakan kenyamanan untuk dipakai harian. Melalui beberapa perubahan part dan balutan warna chrome, membuat tampilannya semakin menarik dan elegan.

Sang pemilik yang masih usia sekolah ini memang menyukai modifikasi, hasil otak-atiknya dituangkan untuk kendaraan hariannya. Dalam beberapa perubahan ia dibantu oleh bengkel DRC Modif yang sekaligus sebagai tempat  ia belajar modifikasi dan mengubah tampilan motor ini.

Mengenai waktu pengerjaan, dilakukan secara berkala, menyesuaikan dengan uang yang dimiliki yang berasal dari menyisihkan uang saku sekolah. Berikut untuk beberapa part yang sudah disematkan sehingga motor tampil lebih keren.

 

Video Terpopuler yang Wajib Kamu Tonton
b[/b]

Body dan Warna

Body dan Warna

Bagian body masih mengusung body standard, dengan beberapa potongan dan perubahan balutan warna. Untuk bagian lain yang mendukung tampilan juga dibalut dengan chrome.

Kaki-Kaki Depan

Kaki-Kaki Depan

Pada bagian depan, sok memakai Trusty, tromol juga menggunakan Trusty yang dipadu dengan piringan Trusty Monel. Untuk velg menggunakan TK jari-jari Yaguso yang dibalut dengan ban Swallow Slick.

 

Kaki-Kaki Belakang

Kaki-Kaki Belakang

Kemudian untuk kaki-kaki belakang menggunakan tromol standard dengan velg TK jari-jari Yaguso yang dibalut dengan ban Comet M1. Sedangkan untuk tambahan lainnya disematkan gear SSS.

 

Aksesori

Aksesori

Untuk meningkatkan kesan menarik juga disematkan stabilizer Kitaco. Pemasangan stabilizer juga agar lebih nyaman untuk dikendarai. Selain itu juga beberapa bagian sudah menggunakan full aksesori, khususnya bagian depan.

Loading